LAMPUNG SELATAN (Lampungpro.co): Sebuah kapal bagan milik Kholil mati mesin di sekitar perairan Pulau Penjurit, Lampung Selatan, Rabu (23/10/2019). Kapal tersebut melaut sekitar pukul 17.00 WIB kemarin.
"Saya mendapat laporan mati mesin pada Rabu malam, sekitar pukul 21.15 WIB dari kapten kapal bagan. Kapal memiliki ABK 5 orang yang ikut melaut pada malam itu," ujar pemilik kapal, Kholil, Kamis (24/10/2019).
Mendapati laporan kapal mati mesin, Kholil menghubungi Pos SAR Lampung Selatan, Kamis (24/10/2019) sekitar pukul 08.15 WIB. Tim SAR pun langsung mengirimkan 7 personel menuju lokasi kapal.
Kapal diperkirakan berada di lokasi koordinat 5° 55.657'S - 105° 48.172' E. Tim SAR juga telah berkoordinasi dengan Polisi Air (Polair) Polres Lampung Selatan dan nelayan setempat untuk menuju lokasi tersebut. Mereka pergi menggunakan RIB 02 milik Basarnas Lampung dari Dermaga Muara Pilu Bakauheni.
Sekitar pukul 09.00 WIB, Tim SAR gabungan menerima informasi dari nelayan setempat Umar bahwa ada 5 orang hanyut. Kelima orang tersebut ditemukan selamat di sekitar Pulau Sebesi.
Setelah sampai di Pulau Sebesi, Tim SAR gabungan langsung mengevakuasi kapten kapal beserta 5 orang ABK ke Dermaga Keramat Bakauheni. Korban langsung diserahkan ke pihak keluarga.
Berikut data korban hanyut:
1. Andika Ferdiansyah (ABK) 19 tahun
2. Amri (ABK) 41 tahun
3. Misnajaya (Kapten Kapal) 43 tahun
4. Saleh (ABK) 45 tahun
5. Pergaulan Terage (ABK) 44 tahun
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24233
Bandar Lampung
6240
Kominfo LamSel
5402
Lampung Tengah
3758
395
20-Apr-2025
514
20-Apr-2025
520
20-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia