Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Kemarau, Puncak Gunung Rajabasa Lampung Selatan Terbakar
Lampungpro.co, 10-Sep-2019

Amiruddin Sormin 4169

Share

KALIANDA (Lampungpro.com): Puncak Gunung Rajabasa, di Desa Sumur Kumbang, Kabupaten Lampung Selatan, terbakar sejak Minggu (8/9/2019). Hingga Selasa (10/9/2019), meski tinggal bara, secara umum api belum dapat dipadamkan dan sewaktu-waktu bisa membesar.

Menurut Aries, anggota Forum Koordinasi Rescue Lampung, kebakaran terjadi akibat kemarau panjang. Dia memperkirakan kebakaran yang terjadi sejak minggu malam karena gesekan daun atau ranting karena angin di puncak cukup kencang. 

"Kemungkinan karena kemarau panjang, warga kesulitan air untuk memadamkan karena danau di puncak Rajabasa juga kering," kata Aries, kepada Lampungpro.co, Selasa (10/9/2019) siang.

Awalnya, kebakaran itu terjadi di lahan seluas 30x50, kemudian merembet ke berbagai sisi gunung yang terletak di Register 3 itu. Warga bersama aparat setempat membersihkan lahan gambut dengan cara manual menggunakan alat seadanya yang dipimpin Sekdes Sumur Kumbang. 

Hingga kini api belum sepenuhnya dapat dipadamkan terutama bara api yang terdapat di tebing. "Faktor kesulitannya adalah air dan peralatan vertikal rescue yang kurang," kata Aries. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

26878


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved