GUNUNG SUGIH (Lampungpro.co): Ketua DPRD Lampung, Mingrum Gumay mensosialisasikan pembinaan ideologi Pancasila di SMAN 1 Way Seputih, Lampung Tengah, Jumat (11/8/2023).
Mingrum Gumay mengatakan, pentingnya sosialisasi pembinaan ideologi Pancasila pada era digitalisasi ini, karena diharapkan dapat kembali mempertebal rasa persamaan dan persaudaraan sesama anak bangsa.
"Akhir-akhir ini kembali dihangatkan informasi yang menyebabkan sejumlah sudut pandang mengalami perbedaan dalam menafsirkannya. Boleh dan wajar saja terjadi, karena ini negara demokrasi," kata Mingrum Gumay.
Meski demikian, menurut Mingrum Gumay, hal yang perlu diingat semuanya satu bangsa dan satu bahasa, sehingga tidak boleh terpecah belah, apalagi hingga melakukan tindakan-tindakan inkonstitusional.
Saat ini, atmosfer menjelang tahun politik sangat dinamis dan tak menentu, untuk itu semuanya harus kembali mengingat dan memiliki persamaan dasar bernegara yang sama dalam menyikapi setiap perbedaan.
"Perbedaan itu bukan satu hal yang harus saling berhadap-dadapan, justru ini menjadi bagian dari rahmat Tuhan yang diberikan kepada bangsa Indonesia, untuk saling melengkapi satu dan lainya, ujar Mingrum Gumay.
Oleh karenanya, Mingrum meminta para pelajar agar selalu menjadi influencer disetiap akun media sosialnya masing-masing, mengenai pemahaman Pancasila dan bagaimana cara penerapannya di tengah masyarakat luas. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24712
Bandar Lampung
6772
224
21-Apr-2025
335
21-Apr-2025
248
21-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia