Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Ketua Fatayat NU Lampung: Nasionalisme Dulu dan Sekarang Berbeda
Lampungpro.co, 01-Aug-2017

Lukman Hakim 930

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Ketua Fatayat NU Provinsi Lampung Khalida mengatakan nasionalisme saat ini berbeda dengan zaman penjajah. Ketika zaman reformasi nasionalisme tumbuh dengan melawan penjajah. "Setiap zaman punya tantangan masing-masing, nasionalisme sekarang ialah menyejahterakan semua warga negara Indonesia," ujar Khalida dalam Dialog Kebangsaan dan Kepemudaan DPD KNPI Provinsi Lampung bekerja sama dengan RRI Pro 1 Lampung, di Aula DPD KNPI Provinsi Lampung, Selasa (1/7/2017).

Namun, kata dia, saat ini rasa nasionalisme pada pemuda cenderung menurun. Nasionalisme bisa ditumbuhkan melalui pendekatan ideologi Pancasila. "Tinggal bagaimana merumuskan Pancasila untuk menumbuhkan nasionalisme," ujar Khalida.

Sementara, Ketua Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Lampung Feri Triatmojo menerangkan ada tiga hal untuk membangkitkan nasionalisme pemuda. Pengembangan kepemimpinan kelompok pemuda merupakan hal pertama yang harus dilakukan. Sementara, kewirausahaan harus digalakkan agar masyarakat sejahtera. Kesejahteraan masyarakat akan membuat nasionalisme tumbuh dengan alami. "Ketiga ialah manajemen kepemudaan.''

Di lain pihak, ketua KNPI Kota Bandar Lampung Sudibyo Putra menegaskan nasionalisme harus memberikan kemakmuran bersama. Saat ini banyak masyarakat kurang memiliki rasa nasionalisme. "Itu karena nggak ada kemakmuran," ujar Sudibyo.

Sedangkan tuan rumah Ketua KNPI Provinsi Lampung Teguh Wibowo menjelaskan lesehan pemuda merupakan agenda rutin. Pada momen bulan Agustus ini kita diskusi terkait meningkatkan nasionalisme. "Merumuskan bersama untuk meningkatkan nasionalisme," kata Teguh. (ESYA/PRO2)����������������������

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4138


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved