KALIANDA (Lampungpro.co): Komisi IV DPRD Lampung Selatan, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke RSUD Bob Bazar Kalianda, Lampung Selatan, untuk memastikan pelayanan medis terhadap pasien pada Jumat (21/6/2024).
Ketua Komisi IV DPRD Lampung Selatan, Syaiful Azumar bersama tiga anggota lainnya, mengecek fasilitas kamar hingga ruangan VIP.
Menurut Syaiful, pelayanan dan fasilitas di cukup baik. Sidak ini dilakukan karena mendapat informasi ada pasien tidak mendapatkan fasilitas kamar, karena kekurangan ranjang pasien.
"Kalau kemarin itu ada pasien yang masuk, bukan karena kurang mendapat pelanyan, tetapi karena lagi banyaknya (berlebih) pasien. Setelah kami cek, kondisi kamar semua baik-baik saja," kata Syaiful.
Untuk mengantisifasi kejadian kekurangan kamar dan fasilitas, Komisi IV DPRD Lampung Selatan menyarakan pihak rumah sakit, untuk melakukan pembenahan dengan menambah jumlah ruang perawatan pasien.
"RSUD bob Bazar ini ada 244 unit tempat tidur (ranjang pasien) yang memang pada waktu over load itu melebihi dari kapasitas. Pasien kemarin itu mencapai 360 lebih, ketersedian fasilitas kamar itu cuma 224 unit," ujar Syaiful.
Oleh karenanya, pihaknya menyarankan ditahun berikut nanti, rumah sakit agar berbenah, untuk adanya ruangan tambahan lagi, sehingga ketika over load, fasien bisa tertampung.
"Kunjungan ini melakukan pengawasan langsung tentang fasilitas rumah sakit, juga tentang pelayanan tenaga medis RS Bob Bazar, tetapi temuan kami alhamdulilah pelayanan tenaga medis dalam keadaan baik-baik saja, perlu dipertahankan dan perlu ditingkatkan," jelas Syaiful. (***)
Editor : Febri Arianto
Reporter : Hendra
Berikan Komentar
Kalau pupuk dan BBM distribusinya bisa tertutup, harusnya Elpiji...
281
Bandar Lampung
4597
Lampung Timur
3900
Lampung Selatan
2754
Lampung Timur
2498
Bandar Lampung
2497
127
09-Feb-2025
169
09-Feb-2025
189
09-Feb-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia