Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lima Laga Raih Hasil Minor di Liga 1, PSSI Lampung Desak Manajemen Bhayangkara FC Segera Evaluasi Paul Munster
Lampungpro.co, 25-Jan-2026

Febri 256

Share

Pengurus PSSI Lampung | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pengurus Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Lampung, mendesak Manajemen Tim Bhayangkara Presisi Lampung FC, untuk segera mengevaluasi hingga memecat Pelatih Paul Munster.

Wakil Ketua Asprov PSSI Lampung, Yoga Swara mengatakan, pihaknya menilai strategi permainan yang dijalankan Paul Munster belum menunjukkan perkembangan signifikan.

Hal itu terbukti, setelah lima pertandingan terakhir ini, Bhayangkara Presisi Lampung FC meraih hasil yang kurang memuaskan, dengan hanya meraih satu kemenangan dan satu kali imbang, sisanya berakhir kekalahan.

"Gaya bermain Bhayangkara FC saat ini cenderung monoton dan membosankan, sehingga mudah dibaca lawan. Pola serangan juga kurang variasi dan kurang mampu memaksimalkan potensi pemain di lini depan," kata Yoga Swara, Minggu (25/1/2026).

Selain pola permainan, Yoga juga menyoroti produktivitas gol tim berjuluk The Guardians of Saburai, yang juga masih terlalu minim dan bergantung pada situasi bola mati.

Menurutnya, ketergantungan pada bola mati menjadi indikator kurang optimalnya skema permainan yang dibangun dari lini belakang, bahkan hingga ke lini depan.

"Kalau diperhatikan, banyak gol yang tercipta di Bhayangkara FC ini, justru lahir dari set piece sepakan pojok, bukan dari skema open play yang matang. Ini menunjukkan kreativitas serangan masih sangat terbatas," ujar Paul Munster.

Selain itu, keputusan Paul Munster dalam melakukan pergantian pemain juga masih kurang, sehingga tidak memberikan dampak signifikan terhadap perubahan permainan tim, bahkan sering terlambat dalam melakukan pergantian.

Atas dasar itu, Yoga berharap manajemen Tim Bhayangkara Presisi Lampung FC, untuk segera melakukan evaluasi menyeluruh, bahkan kalau bisa segera dilakukan pergantian pelatih.

Dengan adanya evaluasi yang segera dilakukan, diharapkan dapat menghasilkan perbaikan yang nyata, sehingga Tim Bhayangkara Presisi Lampung FC mampu tampil lebih atraktif, efektif, dan kompetitif di paruh kedua kompetisi.

Yoga juga menyoroti kekalahan telak  dari PSBS Biak, pada laga penutup putaran pertama dengan skor 4-1, yang dinilai semua pemain kesulitan dalam mengembangkan permainan, karena tidak ada solusi dari pelatih. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Indonesia Paling Bahagia di Dunia: Senyum yang...

tugas negara bukan sekadar bangga disebut paling bahagia, tapi...

796


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved