Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lima Mahasiswa Unila Raih Tiga Penghargaan Juara di Lomba Forum Komunikasi Pimpinan FKIP Indonesia
Lampungpro.co, 30-Sep-2024

Febri 109

Share

Mahasiswa Unila Saat Raih Penghargaan Forkom Pimpinan FKIP Indonesia | Lampungpro.co/Dok Unila

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Lima mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila), berhasil meraih tiga penghargaan dalam ajang perlombaan bergengsi yang digelar di Pertemuan Puncak Forum Komunikasi Pimpinan FKIP Negeri se-Indonesia 2024.

Acara yang diadakan di FKIP Universitas Sriwijaya (Unsri) ini, menampilkan kompetisi final pada 20 September 2024, dengan berbagai cabang lomba diikuti mahasiswa dari seluruh FKIP negeri di Indonesia.

Kegiatan perlombaan ini, merupakan bagian dari rangkaian acara Forum Komunikasi Pimpinan FKIP Negeri se-Indonesia 2024, yang mengumpulkan mahasiswa-mahasiswa terbaik dari seluruh FKIP negeri, untuk berkompetisi diberbagai bidang.

FKIP Unila mengirimkan 19 delegasi mahasiswa untuk berpartisipasi dalam tujuh cabang lomba, yaitu Debat Bahasa Indonesia, Debat Bahasa Inggris, Karya Tulis Ilmiah, Media Pembelajaran, Tari Kreasi Modern, Menyanyi Pop dan Dangdut Solo, serta Microteaching.

Dari tujuh cabang lomba yang diikuti, FKIP Unila berhasil membawa pulang tiga penghargaan meliputi, juara satu Solo Song Kategori Pop diraih M. Arya Faturrahman Saputra, mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling.

Juara dua Tari Kreasi Modern diraih tim yang terdiri dari tiga mahasiswa Program Studi Pendidikan Tari, yaitu Jannah Azzahra, Nabella Dian Putri Hapsari, dan Tarissa Dwi Rahmadani.

Tarian yang mereka tampilkan berhasil menarik perhatian dan pujian dari para juri, sehingga mereka meraih posisi kedua dalam kategori ini.

Lalu Juara tiga Solo Song Kategori Dangdut diraih Riyo Pratama, mahasiswa Program Studi Pendidikan Musik. Dengan kemampuan vokalnya yang luar biasa, Riyo sukses menduduki posisi ketiga dalam kategori menyanyi dangdut solo.

1 2

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3752


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved