BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Prestasi gemilang kembali diraih mahasiswa Universitas Bandar Lampung (UBL). Renocta Kevin Adico berhasil menjadi juara satu dalam kejuaraan catur Pesta Olahraga Polinela (PESTAGALA) 2018. Kegiatan yang diselenggarakan Politeknik Negeri Lampung (Polinela) ini bertempat di Gedung Polinela, Minggu (29/07/2018).
Kejuaraan ini diikuti puluhan peserta kategori mahasiswa se-Sumatera Bagian Selatan (Sumbangsel) dan juga puluhan peserta kategori pelajar SMA se-Lampung. Kejuaraan ini dilaksanakan pada tanggal 29 Juli lalu sampai dengan 1 Agustus. Pada 5 Agustus baru pembagian hadiah yang bertempat di GOR Saburai Bandar Lampung. Dalam setiap pertandingan yang harus disiapkan adalah fisik yang fit dan prima agar dapat berfikir dengan tenang saat permainan berlangsung, ujar Renocta, Rabu (11/08/2018).
Mahasiswa program studi Manajemen UBL ini juga menyampaikan dalam kejuaraan ini setiap peserta bertanding lima kali menang mendapat poin satu, seri poin setengah dan kalah mendapat poin nol. Pertandingan pertama saya melawan Universitas Lampung dengan perolehan nilai setengah, lalu di pertandingan ke-2, ke-3 dan ke-4 melawan Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang dengan pemain yang berbeda masing-masing saya mendapat poin satu, di kejuaraan terahir saya menang melawan mahasiswa dari Pringsewu. Total nilai 4,5 dan Alhamdulilah keluar sebagai juara pertama, tambah Renocta.
Renocta yang juga pernah mendapatkan medali perunggu dalam Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) 2017 di Makasar ini sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti kejuaran catur daerah Lampung pada 25 Agustus 2018 dan POMNAS 2019 mendatang. Saya berterima kasih kepada pihak kampus UBL yang selama ini terus mendukung saya terutama dalam berbagai kejuaraan di luar Lampung, ujar Renocta. (PRO1)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23496
Bandar Lampung
5405
157
19-Apr-2025
212
19-Apr-2025
265
19-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia