BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Ratusan buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Buruh Makanan dan Minuman (FSBMM) menggeruduk kantor DPRD Provinsi Lampung, Kamis (4/6/2019) sore. Mereka menuntut kepada anggota DPRD Lampung untuk bertindak tegas dalam melakukan pengawasan kepada perusahaan PT. Bumi Menara Internusa (BMI) Lampung yang dianggap telah melakukan tindakan kriminalisasi kepada anggota federasi BMI.
Selain itu, mereka menggeruduk kantor DPRD Lampung dengan membawa empat tuntutan lainnya salah satunya meminta anggota mereka yang diketahui bernama Reni Desmira yang ditahan di Polres Lampung Selatan untuk dibebaskan.
"Kita tahu bahwa Reni bekerja dari 2010 setelah itu off ditahun 2016 karena melahirkan dan tuduhan ijazah paslu itu tahun 2010. Jadi karena Reni ini aktivis dia dituduh seperti itu," kata advokasi SPBMM Lampung.
Tuntutan lainnya yakni mengangkat seluruh pekerja di PT. BMI sebagai pekerja karyawan tetap dan mendaftarkannya menjaid peserta BPJS Ketenagakerjaan serta BPJS Kesehatan. "Buruh yang tidak terdaftar BPJS sekitar seribu lebih jadi kami juga minta manajemen perusahaan bertindak tegas terhadap hal ini. Tuntutan lainnya memberikan tunjangan hari raya minimal sama dengan upah Lampung," ujar dia.
Dari hasil mediasi dengan pihak DPRD Provinsi Lampung bersama dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnaker) Lampung, Bowo menjelaskan akan memanggil pihak perusahaan. "Harapan kami pemerintah bersama Disnaker bertindak tegas dalam melakukan pengawasan perusahaan," jelas dia.
Sebelumnya mereka melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor PT. BMI Lampung yang berada di Jalan Insinyur Sutami Desa Lematang Kecamatan Tanjung Bintang Lampung Selatan. Namun aksi mereka tidak mendapatkan respon dari manajemen perusahaan dan para pekerja lainnya bersikap pro terhadap perusahaan. (FEBRI/PRO3)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
22992
149
18-Apr-2025
149
18-Apr-2025
184
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia