TUMIJAJAR (Lampungpro.co): Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Tulangbawang Barat menciduk tersangka beserta barang bukti sabu, Rabu (6/3/2024).malam. Tersangka yang diamankan itu pria berinisial JM (35), warga Tiyuh Daya Asri, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tulangbawang Barat.
Petugas juga menyita darinya barang bukti berupa satu paket yang diduga sabu-sabu seberat 0,30 gram, satu Toyota Avanza, satu unit hp Android merek Oppo A57. Kapolres Tulangbawang Barat AKBP Ndaru Istimawan, melalui Kasatres Narkoba, AKP Yopi Hariyadi, mengatakan penangkapan itu berawal dari informasi warga ada seorang pria dengan ciri tertentu baru saja membawa sabu melintas menuju arah Candra Mukti.
“Atas informasi tersebut, anggota Satres Narkoba melakukan penyelidikan. Sesampainya di jalan umum Tiyuh Candra Mukti, Kecamatan Tulangbawang Tengah, anggota Satres Narkoba melihat yang diduga pelaku melintas dengan mengendarai Avanza, kemudian dihentikan,” ungkap Kasatres Narkoba.
Pihak kepolisian meminta izin melakukan penggeledahan orang dan kendaraan. Dari hasil penggeledahan didapatkan satu paket sabu dibungkus kertas putih yang disimpan di sarung jok sopir.
"Pria tersebut mengakui bahwa sabu itu miliknya dan tidak memiliki izin untuk memiliki atau menguasai narkotika jenis sabu. Selanjutnya, petugas mengamankan terduga dan melakukan penyitaan terhadap barang bukti yang dibawanya,” ungkap AKP Yopi.
Atas kejadian ini, kata AKP Yopi, pelaku dan seluruh barang bukti yang ada kaitannya dengan kejadian tersebut dibawa ke Mapolres Tulangbawang Barat untuk proses hukum lebih lanjut. Tersangka dikenakan Pasal 112 Ayat (1) UU RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Ancaman hukuman paling singkat empat tahun, paling lama 12 tahun, dan pidana denda paling sedikit Rp800 juta dan paling banyak Rp8 miliar. (***)
Editor Amiruddin Sormin
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23545
Bandar Lampung
5469
157
19-Apr-2025
199
19-Apr-2025
213
19-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia