Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Nyoblos Bareng Istri di TPS 10 Sepang Jaya, Calon Gubernur Lampung Arinal Akui Tenang dan Optimis di Pilgub 2024
Lampungpro.co, 27-Nov-2024

Febri 110

Share

Calon Gubernur Lampung Arinal Saat Mencoblos Bersama Istri di TPS 10 Sepang Jaya | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Calon Gubernur Lampung nomor urut 1, Arinal Djunaidi, mencoblos di tempat pemungutan suara (TPS) 10 Sepang Jaya, Labuhan Ratu, Bandar Lampung, pada pemilihan kepala daerah (Pilkada), Rabu (27/11/2024).

Saat mencoblos tersebut, Arinal Djunaidi nampak didampingi istrinya Riana Sari dan juga anak bungsu perempuannya. Mereka disambut antusias oleh warga yang memilih di TPS tersebut.

Usai mencoblos, Arinal Djunaidi mengaku dirinya merasa tenang di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung ini, dibandingkan dengan pemilihan sebelumnya di tahun 2018.

"Saya lebih tenang dari periode sebelumnya karena ada rasa yang belum pernah terjadi, tapi karena sekarang sudah terjadi maka sudah biasa saja," kata Arinal Djunaidi.

Menurut Arinal, dalam bertugas sebagai kepala daerah harus memiliki keseriusan yang luar biasa, sehingga seandainya jika ia terpilih lagi, maka ia sudah punya pengalaman.

"Jadi saya tidak punya masalah hanya perlu cara berpikir dan kerja, yang berfokus pada kepentingan ekonomi kerakyatan," ujar Arinal Djunaidi.

Pada Pilgub Lampung 2024 kali ini, Arinal Djunaidi juga merasa optimis dengan perbuatan yang selama ini dilakukannya, sehingga Arinal optimis bisa menang.

Untuk Pilkada ini, Arinal juga berharap kepada masyarakat Lampung agar bisa menjaga kondusifitas, karena siapapun calonnya kalau menang jangan euforia berlebih dan kalau kalah jangan kecewa, karena semua harus saling mendukung. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4188


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved