Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Operasi Sikat Krakatau, 35 Penjahat Berkelas Diringkus Polres Lampung Selatan
Lampungpro.co, 04-Sep-2020

Febri 1046

Share

Polres Lampung Selatan Saat Ekspos Hasil Operasi Sikat Krakatau 2020 | HENDRA/Lampungpro.co

LAMPUNG SELATAN (Lampungpro.co): Operasi Sikat Krakatau 2020, Polres Lampung Selatan meringkus 35 pelaku kriminalitas penjahat berkelas, yang notabenenya didominasi pelaku pencurian kekerasan (curas), pencurian pemberatan (curat), hingga pencurian kendaraan bermotor. Penangkapan tersebut dilakukan selama kurun waktu 14 hari, mulai dari pertengahan Agustus 2020.

Kapolres Lampung Selatan AKBP Zaky Alkazar Nasution mengatakan, dalam operasi kali ini kepolisian berhasil mengungkap 25 kasus perkara yang terdiri dari empat target operasi, tujuh curas, dan 18 kasus curat. Hasil penangkapan, polisi berhasil mengamankan berbagai barang bukti mulai dari sepeda motor, hingga senjata tajam dan senjata api.

"Hasil penangkapan berhasil diamankan enam unit sepeda motor. Kemudian ada juga 59 barang bukti lainnya berupa senjata tajam dan api, yang digunakan untuk mendapatkan hasil kejahatan. Selain puluhan pelaku, kami berhasil amankan barang bukti lainnya berupa delapan pucuk senjata api rakitan beserta amunisi," kata AKBP Zaky Alkazar Nasution saat ekspos di Mapolres Lampung Selatan, Kamis (3/9/2020) sore.

Total delapan pucuk senjata api rakitan dan amunisinya ini, satu pucuk diantaranya berkaitan dengan satu perkara. Sedangkan sisanya didapat dari penyerahan masyarakat. Dari seluruh kasus kriminalitas, terdapat satu kasus menonjol yang berhasil diungkap dan berhasil mengamankan satu orang pelaku.

"Seluruh perkara yang diungkap ini, merupakan hasil kinerja jajaran Polres Lampung Selatan dan Polsek - Polsek sejak 14-31 Agustus 2020. Kami akan terus meningkatkan dan menjaga keamanan di wilayah Lampung Selatan. Dengan mengoptimalkan patroli petugas berseragam dan kehadiran polisi di mata masyarakat, ujar Zaky. (HENDRA/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24407


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved