Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pagi Hari, Lampung Barat Diguncang Gempa 4 SR
Lampungpro.co, 23-Nov-2019

Heflan Rekanza 558

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Gempa berkekuatan magnitudo 4 terjadi di Kabupaten Lampung Barat. Gempa tidak menimbulkan potensi tsunami. Berdasarkan informasi dari situs resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi Sabtu (23/11/2019) pukul 04.42 WIB. 

Lokasi gempa yaitu berada di titik koordinat 5.67 lintang selatan (LS), dan 104.21 bujur timur (BT).  Pusat gempa berada di laut dengan jarak 56 km dari arah barat daya Lampung Barat. Gempa memiliki kedalaman 49 KM.  "Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG.

Getaran gempa dapat dirasakan dengan skala MMI II-III hingga Kecamatan Liwa, Lampung Barat. Dari skala itu berarti getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang dan seakan-akan truk berlalu.(**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Geger Ijazah Palsu, Rismon Hasiholan Sianipar, dan...

Andai ada 10 saja media dan jurnalis yang menjadi...

2350


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved