Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Paradise Garden Party, Konsep Malam Tahun Baru nan Mewah Novotel Lampung
Lampungpro.co, 03-Dec-2017

Lukman Hakim 1837

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Tak terasa tahun 2017 sudah masuk pada bulan terakhir, Desember. Pada bulan akhir di setiap tahun biasanya sudah dipersiapkan untuk liburan tahun baru. Bagaimana dengan kamu? Apakah sudah punya rencana perayaan malam tahun baru?

Jika belum, tak usah khawatir. Novotel Lampung menyediakan konsep perayaan malam tahun baru yang elegan nan mewah. Diberi nama Paradise Garden Party, Novotel Lampung akan menghadirkan artis nasional Bebi Romeo untuk menghibur pengunjung. Ada perbedaan konsep perayaan tahun baru kali ini dengan sebelumnya. Jika sebelumnya dilakukan indoor, kali ini Paradise Garden Party akan diadakan semi outdoor.

Suasana Paradise Hall Novotel Lampung. | Instagram  Novotel Lampung/Lampungpro.com

Tentunya, konsep outdoor ini akan dilakukan jika cuaca mendukung. General Manager Novotel Lampung, Lalu Aswadi Jaya, mengatakan telah memiliki rencana lain jika memang cuaca kurang mendukung. Pengunjung bisa menikmati malam dengan pemandangan laut dan suasana Kota Bandar Lampung, kata Jaya sapaan akrab Lalu Aswadi Jaya kepada Lampungpro.com, Sabtu (2/12/2017) siang.

Pada perayaan tahun baru 2018, di Novotel Lampung, akan disediakan cabaret show, game and door prize, spectacular fire work, DJ performance, dan percussion. Spectacular fire work ini, kata Jaya akan menjadi andalan Paradise Garden Party. Ini untuk momen selebrasi, dijamin sangat spektakuler, kata pria kelahiran Lombok ini. Pemandangan di Novotel Lampung. | Instagram/Lampungpro.com

Paradise Garden Party Novotel Lampung ini dibuka dengan harga mulai dari Rp700 ribu per orang. Dengan harga yang murah itu, pengunjung sudah bisa menikmati Gala Dinner. Sudah bisa menikmati semua hidangan, mulai dari ala Nusantara hingga ala western, semua bisa, kata dia.

Sementara untuk package price dibandrol Rp2,477 juta net/pax. Harga itu, kata Jaya, sudah termasuk menginap di standar room, breakfast and Gala Dinner untuk dua orang. Tak perlu khawatir, pengunjung yang memesan tiket untuk Paradise Garden Party hotel bintang empat ini tak akan menyesal. Berbagai keceriaan dan keseruan sudah terkonsep matang oleh Novotel Lampung. (SYAHREZA/PRO2)

 

 

 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

15122


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved