METRO (Lampungpro.co): Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan� Covid-19 Kota Metro mengkonfirmasi, adanya salah satu pasien dalam pengawasan (PDP) yang dirawat di Ruang Isolasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jenderal Ahmad Yani, Kota Metro, meninggal dunia pada Rabu (13/5/2020).
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Metro Nasir AT mengatakan, adapun PDP yang meninggal dunia di RSUD Jenderal Ahmad Yani Kota Metro merupakan seorang perempuan berusia 52 tahun, yang berasal dari Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan
"Iya PDP asal OKU yang dirawat di RSUD Ahmad Yani, meninggal dunia sore kemarin. PDP tersebut, sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Mardiwaluyo Metro. Namun, karena kondisinya memburuk, maka PDP tersebut dirujuk ke RDUD Jenderal Ahmad Yani pada Sabtu (5/5/2020) lalu," kata Nasir AT, Kamis (14/5/2020).
Sebelumnya pasien tersebut sudah dilakukan rapid tes oleh Dinas Kesehatan setempat, dengan hasil reaktif atau positif Covid-19. Perempuan tersebut juga sudah dilakukan tes swab, namun saat ini hasilnya belum keluar apakah negatif atau positif Covid-19.
"PDP tersebut, akan dimakamkan di Kabupaten OKU, Sumatera Selatan seusai prosedur tetap (Protap) pasien Covid-19. Awalnya kami sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten OKU, untuk dimakamkan di Kota Metro. Namun karena permintaan pihak keluarga, maka tadi malam kami pulangkan ke sana," ujar dia. (FEBRI/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
9378
Lampung Selatan
14896
Kominfo Balam
8540
Bandar Lampung
8107
367
20-Mar-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia