MESUJI (Lampungpro.com): Pemerintah Kabupaten Mesuji menggelar pelantikan terhadap 66 Pejabat eselon ll, III dan IV dilingkup Pemkab Mesuji pada Rabu (19/6/2019). Pelantikan (rolling) tersebut sesuai dengan Surat Mendagri no: 821/4672/SJ tertanggal 11 Juni 2019.
Pelaksana tugas (Plt) Bupati Mesuji Saply menegaskan, jika mutasi jabatan yang dilakukan tersebut adalah hal yang biasa dilakukan sebagai sarana penyegaran roda pelayanan Pemerintahan. Dan ini hal yang biasa dilakukan, Rolling adalah sarana penyegaran di lingkungan Pemerintahan, ujar Saply.
Saply mengungkapkan, dirinya berharap pejabat yang baru dilantik kedepannya dapat bekerja dengan sungguh-sungguh, menjadikan diri sebagai pelayan masyarakat, dan turut berkontribusi untuk memajukan Kabupaten Mesuji.
"Saya pesankan agar para pejabat yang baru saja dilantik supaya dapat bekerja dengan setulus hati untuk mengabdi, dan menjadi pelayan bagi sepenuhnya kepada masyarakat, serta dapat memegang amanah yang telah dipercayakan, sebab Sumpah dan janji tentunya menuntut tanggung jawab. Tidak hanya kepada pimpinan, tapi yang paling utama kepada Allah selaku pemberi amanah dan masyarakat. Jadikan kepercayaan ini sebagai sebuah motivasi dan terus tingkatkan kompetensi," ungkap dia.
Selain itu, Plt Kabag Humas Pemkab Mesuji, Angga menjelaskan, bahwa ada 9 tempat yang memiliki kekosongan Kepala Dinas sehingga diisi Plt dan satu PJ. "PUPR, Kesehatan, Keuangan, Pertanian, Perkim, KB, Dispora, Bappeda, dan Dinsos diisi Pelaksana Tugas(Plt) Kadis, dan Sekda ialah Pj(Penjabat). Jadi total kekosongan ada 10 jabatan,kami sedang melakukan persiapan-persiapan dalam rangka pelaksanaan seleksi terbuka untuk mengisi kekosongan tersebut," jelasnya.
Berikut, inilah nama-nama para pejabat Eselon II yang dilantik.
1. Hofzen Johan yang sebelumnya kadis Perpustakaan dan arsip daerah jabatan baru kepala badan kesatuan bangsa dan politik.
2. Agus Haryanto yang sebelumnya menjabat kepala badan kesatuan bangsa dan politik jabatan baru kepala dinas perhubungan komunikasi dan informatika.
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
27497
Lampung Selatan
4147
Tulang Bawang
3672
Bandar Lampung
3435
235
27-Apr-2025
280
27-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia