Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pembacaan Teks Sumpah Pemuda Serempak Tercatat Rekor MURI
Lampungpro.co, 29-Oct-2017

Lukman Hakim 912

Share

JAKARTA (Lampungpro.com): Brand adventure terbesar di Indonesia EIGER memperingati Hari Sumpah Pemuda dengan menggelar Ekspedisi 28 Gunung. Kegiatan tersebut dicatat Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai pembacaan teks Sumpah Pemuda serentak terbanyak yaitu di 28 gunung Tanah Air.

Dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-89, EIGER menggelar kegiatan di alam terbuka dengan tajuk Ekspedisi 28 Gunung. Kegiatan tersebut dilakukan untuk menguak keindahan dan kekayaan alam Indonesia untuk memupuk kecintaan pada Tanah Air.

Sabtu (28/10) pukul 10.00 WIB, dilakukan live report upacara bendera dan pembacaan naskah Sumpah Pemuda di bawah komando EIGER Adventure Service Team (EAST). "Untuk beberapa gunung yang tersedia jaringan 4G, kami meminta live video suasana upacara. Sementara untuk beberapa gunung akan diadakan sambungan via telepon satelit," kata ketua tim ekspedisi, Galih Donikara, dilansir Sportourism (Grup Lampungpro.com).

Ekspedisi tersebut dilakukan Tim EIGER dengan merangkul komunitas penggiat kegiatan alam terbuka di masing-masing 28 gunung terpilih. Kemudian di EIGER Adventure Flagship Store Bandung Jalan Sumatera Nomor 23, juga digelar serangkaian kegiatan perayaan. Termasuk pencatatan Museum Rekor Indonesia (MURI).

Ekspedisi pendakian 28 gunung itu resmi dicatat MURI. Yaitu dalam kategori 'Pembacaan Teks Sumpah Pemuda secara Serentak di Kawasan Gunung Indonesia Terbanyak'. Seperti yang disampaikan CEO & Penggagas MURI, Jaya Suprana. (**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

3761


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved