KALIANDA (Lampungpeo.co): Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan menggelar Rapat Koordinasi monitoring evaluasi dan penguatan inovasi daerah tahun 2023, di Aula Rajabasa Kantor Bupati, Selasa (10/1/2023). Rapat yang diselenggarakan Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kabupaten Lampung Selatan, dimoderatori oleh Asisten Administrasi Umum Pemkab Lampung Selatan Badruzzaman. Turut diikuti seluruh Kepala Perangkat Daerah dan camat se-Kabupaten Lampung Selatan.
Pada kesempatan itu, Badruzzaman menjelaskan penyelenggaraan Inovasi Daerah bertujuan untuk mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan publik; pemberdayaan dan peran masyarakat; dan peningkatan daya saing daerah."Perlu diketahui, Inovasi Daerah terdiri atas inovasi daerah dalam rangka pembaharuan terkait penyelenggaraan pemerintahan daerah; dan inovasi daerah dalam rangka peningkatan produk atau proses produksi," kata Badruzzaman.
Di kesempatan yang sama, Kepala Balitbang Kabupaten Lampung Selatan, Syahlani, menyampaikan, kunci utama mencapai tujuan dari berbagai program inovasi yang telah dilaksanakan, yaitu keberanian dari seluruh elemen pemerintahan dalam mengambil langkah-langkah inovatif dan kreatif. Kemudian, didukung pula dengan koordinasi yang baik antar stakeholder terkait.
Editor: Amiruddin Sormin, Laporan: Hendra
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1286
Lampung Selatan
3981
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia