Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pj Bupati M. Firsada Pisah Sambut Dengan Kepala Kejari Tubaba
Lampungpro.co, 29-Jun-2024

Febri 101

Share

Pj Bupati Tubaba Saat Pisah Sambut Kajari Tubaba | Lampungpro.co/Dok Kominfo

PANARAGAN (Lampungpro.co): Penjabat (Pj) Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) M. Firsada beserta jajaran Pemkab Tubaba, menggelar acara pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tubaba pejabat lama Sri Haryanto, kepada pejabat yang baru Mochamad Iqbal di Aula Rumah Dinas Bupati Tubaba, Jumat (21/6/2024).

Pisah sambut diselimuti suasana hangat penuh keakraban dan haru ini, dihadiri oleh unsur Forkopimda Tubaba, anggota DPRD Tubaba, Kepala Perangkat Daerah Tubaba, dan para camat.

Pj Bupati Tubaba, M. Firsada mengatakan, Forkopimda di Tubaba ini luar biasa koordinasinya, tentang bagaimana menghadapi tugas-tugas pemerintahan yang sangat dinamis.

"Kami harap silaturahmi ini harus dijaga, sehingga dimanapun dan kapanpun mempunyai banyak saudara," kata M. Firsada.

M. Firsada atas nama pemerintah dan masyarakat Tubaba mengapresiasi dan berterimakasih kepada Sri Haryanto, selama menjadi Kajari Tubaba.

"Kami juga berterimakasih dan memberikan penghargaan tinggi kepada Sri Haryanto, yang telah melakukan tugasnya dengan baik, berkolaborasi dengan Forkopimda selama setahun sembilan lebih," ujar M. Firsada.

Kepada Kajari yang baru Mochamad Iqbal, M. Firsada mengucapkan selamat datang dan berharap sinergi dengan Forkopimda dan Pemkab Tubaba dalam melaksanakan tugas dapat mewujudkan kemajuan daerah Tubaba.

"Kami pemerintah daerah siap bersinergi dalam membangun dan mensejahterakan masyarakat di daerah yang kami cintai ini," ungkap M. Firsada.

Sementara itu, Kajari Tubaba, Mochamad Iqbal turut mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati beserta jajaran dalam menyambut kedatangannya di Tubaba.

Sementara Sri Haryanto turut mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Tubaba dan semua pihak, atas sinerginya selama menjalankan tugas di Tubaba.

Hadir pada kegiatan tersebut, jajaran Forkopimda, Sekdakab Tubaba, Pj Ketua TP PKK Tubaba, Ketua Bawaslu Tubaba, Wakapolres Tubaba, Komandan Kompi Brimob, Pimpinan Muhammadiyah Tubaba, Ketua Baznas, serta seluruh Pimpinan Perbankan di Tubaba, Ketua BPN, serta seluruh Kepala OPD dan Camat se-Tubaba. (***)

Editor : Febri Arianto
Reporter : Sayuti

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

236


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved