Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Polda Lampung Amankan Tiga Ton Minyak Mentah Ilegal
Lampungpro.co, 07-Sep-2018

Heflan Rekanza 1087

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com) : Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Lampung berhasil mengamankan tiga ton minyak mentah yang diangkut tiga truk colt diesel dari Sekayu, Sumatera Selatan. Truk colt diesel yang diamankan berpelat BG 8195 BC, BG 8946 WY, dan BD 8659 AK. Selain tiga ton minyak mentah, polisi juga mengamankan enam sopir, dan kernet 3 truk itu saat melintas di Jalan Raya Tegineneng, Pesawaran pada Rabu (5/9/2018) malam. 

"Semuanya masih diperiksa dan dalam proses penyelidikan. Keenam sopir dan kernet yang kita amankan sudah kita tetapkan menjadi tersangka," kata Wadirreskrimsus Polda, Kombes Pol AKBP Eko Sudaryanto, Kamis (6/9/2018) kemarin. 

Keenam tersangka tersebut, yakni sopir D (29) warga Sekayu, Palembang, Sumatera Selatan, TM (22) warga Kebon Bungo, Palembang, dan PA (43) warga Sekayu, Palembang. Lalu tiga orang kernet adalah Z (28) warga Sekayu, Palembang, ZU (25) warga Lubuklinggau, Palembang, dan AP (20) warga Palimo KM 5 Palembang. "Ini merupakan tindak lanjut dari laporan masyarakat. Kami belum bisa memberikan informasi lebih lanjut karena masih dalam proses penyelidikan," terang dia.

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

5472


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved