Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Polda Lampung Gelar Pasar Murah dan Pengobatan Gratis
Lampungpro.co, 14-Jun-2017

Lukman Hakim 2728

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Keluarga Besar Polda Lampung menggelar pasar murah di Lapangan Waydadi, Sukarame, Bandar Lampung, Selasa (13/6/2017) sore. Pasar murah digelar Polda Lampung di tiga tempat selama Ramadan. "Kita gelar langsung ke sentra pemukiman masyarakat," ujar Kapolda Lampung Irjend Sudjarno kepada Lampungpro.com.

Sudjarno menjelaskan pasar murah merupakan bentuk kepedulian Polda Lampung kepada masyarakat terkait ketahanan pangan. Dengan menggandeng beberapa perusahaan, Polda Lampung menyiapkan beberapa kebutuhan pokok. "Ada minyak kemasan, telur, beras kualitas bagus, dan tepung," kata dia.

Kapolda menjelaskan pasar murah menyediakan kebutuhan pokok dengan harga relatif murah. Di pasaran harga minyak kemasan Rp12 ribu sedangkan pada pasar murah Rp8,5 ribu per liter. Kebutuhan pokok yang disediakan Polda pun semuanya berkualitas bagus.

Selain pasar murah, Polda Lampung menyediakan posko kesehatan untuk masyarakat. Di posko tersebut masyarakat bisa melakukan check up kadar gula darah, dan beberapa penyakit lain. Posko kesehatan Polda Lampung juga menyediakan obat-obatan dasar secara gratis.

Nantinya, jika ada masyarakat yang memiliki penyakit bisa dilakukan rujuk ke rumah sakit Bhayangkara Polda Lampung. Pada saat di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung pun tidak akan dipungut biaya sama sekali. Semuanya gratis, datang saja ke posko," kata Sudjarno.  (EZAL/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24400


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved