Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Prodi TRPL Politeknik Negeri Lampung, Gelar FGD Kurikulum Selaraskan Dunia Usaha Dunia Industri
Lampungpro.co, 30-Aug-2023

Sandy 1560

Share

Dokumentasi Humas Polinela | Lampungpro.co/Ist

Mitra DUDI, program studi sejenis dan asosiai yang hadir menjadi narasumber FGD kurikulum ini adalah PT. NUSATEK, Syamsul Muttaqin, S.Kom., M.Cs., PT. ENIGMACAMP, M. Irfan, Ketua Prodi TRPL Politeknik Negeri Batam, Supardianto, S.ST., M.Eng. dan Perwakilan anggota pengurus Asosiasi Aptikom Pusat, Dr. M. Said Hasibuan, S.Kom., M.Kom.

FGD penyelarasan kurikulum ini dilaksanakan secara hybrid, karena CEO PT. Nusatec dan CEO Enigmacamp yang berdomisili di wilayah DKI Jakarta berkesempatan untuk hadir secara online (daring). 

Begitu juga dengan Ketua Prodi S1 TRPL Politeknik Negeri Batam yang terlibat dalam kegiatan FGD berkesempatan mengikuti secara daring. 

Khusus perwakilan dari asosiasi pengurus pusat APTIKOM Dr. M. Said Hasibuan, S.Kom., M.Kom. dapat hadir secara langsung. 

Metode FGD lebih menarik karena sebelumnya panitia pelaksana telah mengirimkan draft dokumen kurikulum untuk dipelajari oleh peserta FGD. 

Sehingga, pada pelaksanaan FGD para peserta dari pihak mitra DUDI, prodi sejenis dan asosiasi dapat langsung memberikan masukan dan saran yang sangat baik terkait rancangan kurikulum prodi S1 TRPL Polinela.

Secara umum penilaian dari narasumber FGD untuk Profil lulusan dan Kurikulum sudah sangat baik, khusus dari kedua mitra DUDI meminta agar konten mata kuliah di Prodi S1 TRPL dapat dinamis mengikuti pola dan perkembangan teknologi yang digunakan oleh DUDI. 

1 2 3 4

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23207


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved