Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

PT Konverta dan Paguyuban Sinar Mas Lampung Gotong Royong Bedah Rumah tak Layak Huni di Tegal Bungur Natar
Lampungpro.co, 21-Dec-2023

Amiruddin Sormin 3605

Share

Pimp[inan PT KMA Sunano bersama penerima bantuan bedah rumah Juriyah di Natar. LAMPUNGPRO.CO/KMA

NATAR (Lampungpro.co): PT Konverta Mitra Abadi (KMA) bersama Paguyuban Sinar Mas (PSM) Group Lampung memberikan bantuan bedah rumah bagi Juriyah (51), warga Tegal Bungur, Desa Banjar Negeri, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (19/12/2023). Rumah Juriyah mendapat bantuan karena kondisinya tak layak huni.

Pada kesempatan itu, Kepala Desa Banjar Negeri, Burhanudin, juga menyampaikan syukur karena PT KMA dan PSM Lampung membantu bedah rumah tidak layak huni. Sebagai wujud kepedulian perusahaan kepada masyarakat tak mampu.

 



Dia mengaku banyak kegiatan corporate social responsibility (CSR) PT KAM   di Desa Banjar Negeri. "Semoga perusahaan selalu diberikan kelancaran beroperasi dan semakin maju. Sehingga, berdampak baik bagi masyarakat sekitar perusahaan yang sebagian besar karyawannya adalah masyarakat sekitar perusahaan juga," kata Burhanudin.

Pada bagian lain, Pimpinan PT KMA, Sunano, menyampaikan bedah rumah ini merupakan bagian dari realisasi program CSR PT KMA bidang infrastruktur. Tahun ini merupakan bedah rumah ketiga. CSR Konverta bidang infra juga merealisasikan pengadaan sumur bor di Pondok Pesantren Darul Ma'arif Natar dan pengadaan tempat sampah bagi masyarakat di dua desa sekitar perusahaan.

 

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1296


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved