Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pulang Kampung, Rahmad Darmawan Waspadai Bangkitnya Badak Lampung
Lampungpro.co, 23-Sep-2019

Heflan Rekanza 597

Share

Pelatih Kepala Tira Persikabo Rahmad Darmawan saat jumpa pers | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pelatih kesebelasan Tira Persikabo Rahmad Darmawan menilai, kekuatan tim tuan rumah Perseru Badak Lampung sudah banyak perubahan di putaran kedua kompetisi Liga 1 musim 2019. "Kita lihat mereka sudah banyak berubah itu terlihat dari dua pertandingan terakhir mereka di kandang melawan PSM dan Kalteng Putra," kata dia, Minggu (22/9/2019) kemarin.

Menurut pelatih kelahiran Lampung tersebut, kemenangan melawan Badak Lampung pada putaran pertama hanya sebagai catatan untuk timnya. Sebab saat ini tim tuan rumah jelas sudah berbeda dan semakin kuat. Namun, masuk putaran ke dua ini para pemainnya dalam kondisi yang cukup bagus. Akan tetapi ada yang membedakan dimana pada putaran pertama tim ini mampu menciptakan gol dan pada putaran kedua tidak.

"Saya rasa tidak ada masalah, tapi memang ada beberapa pemain yang mengikuti even nasional dan itu sedikit mengganggu konsentrasi kami. Jadi tugas saya bagaimana saat ini mengembalikan mental bertanding pemain," ucap eks juru taktik Sriwijaya FC ini.

Rahmad menyakini bahwa tidak ada tim yang istimewa dan mampu mempertahankan performa bagus dalam satu musim. Sehingga apapun hasilnya pada pertandingan di Stadion Sumpah Pemuda, Badar Lampung, Senin (23/9/2019), pihaknya akan terus realistis menatap ke depan. "Saya hanya berharap pemain kami besok mampu bermain bagus, dan mampu membeli bensin di sini," jelas dia.(**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

329


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved