AMBON (Lampro): Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cabang Lampung kembali mendapat penghargaan dari PWI Pusat atas prestasi dan peran aktifnya dalam kegiatana peningkatan kompetensi wartawan, pada peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Ambon, Senin (6/2/2017) malam. Penghargaan itu diterima PWI Lampung untuk ketiga kalinya.
Dalam acara yang digelar di Gedung Siwalima, Ambon, selain PWI Lampung juga penghargaan yang sama diterima PWI dari 9 provinsi lainnya di Indonesia. Yaitu, PWI Provinsi Jawa Barat, Aceh, Kalimantan Selatan, Banten, Bali, Sulawesi Utara, Kalimantan Timur, Jawa Timur dan Sumatera Selatan.
Penghargaan terkait penyelenggaraan Sekolah Jurnalisme Indonesia (SJI), Uji Kompetensi Wartawan (UKW), Safari Jurnalistik, dan kegiatan lainnya itu, berdasarkan SK No. 333-PGH/PP-PWI/2017 tanggal 24 januari 2017, yang ditanda tangani langsung Ketua PWI Pusat Margiono. Penghargaan ini sudah kita terima sejak 2012 lalu. Alhamdulillah, tahun ini, kita mendapat penghargaan lagi, kata Ketua PWI Cabang Lampung Supriadi Alfian, Selasa (7/2/2017).
Supriyadi berharap penghargaan ini menjadi motivasi dan meningkatnya kualitas wartawan di Lampung. Guna meningkatkan kualitas para insan pers di Provinsi Lampung, PWI Cabang Lampung memang kerap menggelar SJI dan UKW. Bahkan, PWI Pusat menilai Lampung merupakan provinsi dengan prestasi menggelar SJI dan UKW teraktif di Indonesia. Bahkan, akhir tahun lalu, PWI Lampung sudah menggelar SJI ke-4 dan UKW ke-14.
SJI dan UKW adalah salah satu program unggulan PWI Lampung, yang merupakan hasil kerja sama antara PWI Pusat dan PWI Lampung. Supriyadi Alfian berharap, dengan digelarnya SJI dan UKW tersebut, dapat lebih meningkatkan kualitas dan profesionalitas para insan pers yang ada di Provinsi Lampung. (*/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
25153
Bandar Lampung
7228
323
22-Apr-2025
400
22-Apr-2025
403
22-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia