Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Rayakan Tahun Baru Islam, Ketua TP PKK Lampung Ajak Perkuat Silaturahmi dan Kebersamaan
Lampungpro.co, 05-Jul-2025

Febri 292

Share

Ketua TP PKK Lampung Saat Gelar Pengajian Akbar Tahun Baru Islam | Lampungpro.co/Dok Kominfo

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Lampung, menggelar pengajian akbar untuk memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 Hijriah, di Mahan Agung, Bandar Lampung pada Jumat (4/7/2025).

Ketua TP PKK Lampung, Purnama Wulan Sari mengatakan, momen tahun baru islam selalu dinanti-nantikan, karena penanda dimulainya lembaran baru dalam kalender keislaman.

Menurutnya, Bulan Muharram adalah bulan yang istimewa, karena menyimpan makna mendalam bagi umat muslim, dan mengingatkan pada peristiwa besar hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekkah ke Madinah.

"Mari jadikan momentum ini untuk mewujudkan keluarga yang lebih berkualitas, meningkatkan kesejahteraan dan ekonomi masyarakat, serta memperkuat silaturahmi dan kebersamaan," kata Purnama Wulan Sari.

Peringatan Tahun Baru Islam ini adalah hijrah sosial, dari individualisme menuju kolaborasi juga menjadi kesempatan emas untuk muhasabah diri

Pengajian diisi tausiah dari Ustad Asep Kholis Nur Jamil, dimana dalam ceramahnya, Ustad Asep menekankan pentingnya mensyukuri setiap anugerah Allah dan memilih untuk selalu dicintai oleh-Nya.

Acara pengajian ini turut mengundang anak-anak Pondok Tahfidz Al Ikhlas Babussalam. Sebagai bentuk syukur dan kasih sayang, pada kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan tali asih berupa santunan kepada anak-anak dari Panti Asuhan Mustika Lampung. (***)

Editor : Febri Arianto

#

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya

Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved