KOTA AGUNG (Lampungpro.co): Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung, M. Yusuf Sulfarano Barusman, melantik pengurus KONI Tanggamus periode 2022-2026 di GOR Ratu Tanggamus, Pedukuhan Waysom, Pekon Ketagung Kampung, Kota Agung, Kamis (2/6/2022). Ada pun KONI Tanggamus dengan Ketua Dewi Handajani, Sekretaris Iyen Mulyani, dan Bendahara Ulfa Tania.
Ketua KONI Lampung, M. Yusuf S. Barusman, mengucapkan selamat kepada jajaran pengurus KONI Kabupaten Tanggamus yang baru saja dilantik. Ia juga mengapresiasi atas berdirinya GOR Ratu dan pembukaan Pekan Olahraga Kabupaten (PORKAB) Tanggamus.
"Untuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2022 ini, kalau bisa Tanggamus masuk lima besar. Untuk meraih dan meningkatkan prestasi dibutuhkan strategi, semoga pengurus KONI Tanggamus bisa menjadi mitra strategis pemerintah daerah, untuk meningkatkan prestasi olahraga," kata M. Yusuf Sulfarano Barusman.
Sementara itu, Ketua KONI Tanggamus, Dewi Handajani mengungkapkan, untuk sementara ini pihaknya sedang membenahi sistem, sehingga pola organisasi dan pembinaan olahraga di Tanggamus secara keseluruhan, harus menjadi lebih baik dan lebih efektif. Terlebih dengan kondisi anggaran yang saat ini, memang masih dalam keadaan sulit.
"Untuk itu saya mohon kesabaran, saya akan usaha dan berjuang, agar kemajuan serta prestasi olahraga Tanggamus semakin lebih baik. InsyaAllah kami akan mengikuti Porprov, meski segala keterbatasan, kami optimis dan yakin bahwa mampu meraih prestasi utamanya lima besar," ungkap Dewi Handajani.
Terkait dukungan sarana-prasarana, saat ini Tanggamus telah memiliki GOR Ratu yang baru saja diresmikan. Hal ini menunjukkan dukungan dari pemerintah daerah, bagi pengembangan olahraga. (***)
Editor : Febri Arianto
Reporter : Chandra
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1400
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia