Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Rumah Ketua RK Dibakar, Dua Korban Ditembak dan Ditusuk di Mesuji
Lampungpro.co, 21-Oct-2018

Amiruddin Sormin 7647

Share

MESUJI (Lampungpro.com): Dua pria membakar rumah Kliwon, Ketua Rukun Kampung (RK) di Desa Mekarjaya, Dusun Rawasari, Kecamatan Tanjungraya, Mesuji, Minggu (21/10/2018) dini hari pukul 00.30 WIB. Selain itu pelaku juga menembak dan menusuk istri dan anak Kliwon karena memergoki aksi pelaku.

Satu penghuni rumah mengalami luka bakar serius, sehingga harus dilarikan ke RSUD Abdul Moeloek, Bandar Lampung, yang berjarak 185 km dari lokasi dengan jarak tempuh enam jam. Kedua korban yakni, Surtini (38) istri Kliwon, menderita luka tusukan di punggung dan ditembak tangan kiri. Sedangkan anaknya, Ramahdi (17) menderita luka tembak lengan kanan.

Saksi mata menyebutkan aksi kriminal itu terjadi pukul 00.30 WIB. "Rumah Kliwon yang juga Ketua RK didatangi pelaku kurang lebih dua orang. Saat datang, anak Kliwon yang belum tidur mencium sekeliling rumah bau bensin. Setelah itu, istri dan anaknya keluar rumah melihat api di jendela belakang serambi memergoki pelaku. Pelaku menyerang Surtini dan anaknya lalu menembak dan menusuk," ujar warga kepada Lampungpro.com, Minggu (21/10/2018).

Atas peristiwa ini, Kapolres Mesuji AKBP Edi Purnomo meminta warga agar tidak terpancing. "Kami masih menyelidik para pelaku. Dimohon masyatakat tidak terpancing emosi dan memercayakan penanganan kepada aparat penegak hukum," kata Kapolres.

Menurut Kapolsek Tanjungraya, Iptu Taka, nama pelaku telah diketahui. "Dua nama diduga pelaku penganiyayaan telah kami kantongi. Saat ini anggota sedang dalam pengejaran, Isya Allah cepat tertangkap," kata Taka.

Polisi masih mendalami motif pelaku. Sang anak saat ini dirawat di RSUD Mesuji, sedangkan ibunya dirujuk ke RSUD Abdul Moeloek karena mengalami luka sangat serius. (ROSARIO/PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4128


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved