Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Tantang Pemuncak Klasmen, Badak Lampung FC Bakal Tampil Konsisten
Lampungpro.co, 30-Jun-2019

Heflan Rekanza 628

Share

BADAK LAMPUNG FC, LIGA 1, BALI UNITED, LAMPUNG

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Perseru Badak Lampung FC akan segera menatap laga keenam Liga 1 Indonesia 2019, sekaligus laga keduanya di kandang Stadion Sumpah Pemuda, PKOR Wayhalim, Bandar Lampung. Badak Lampung bakal menantang pemuncak klasmen saat ini Bali United FC.

Menghadapi tim bertabur bintang seperti Bali United, Badak Lampung akan berusaha keras meraih poin sempurna di kandang sendiri. Dalam laga yang akan berlangsung pukul 18.30 WIB dan disiarkan langsung Indosiar tersebut, Laskar Saburai sapaan akrab Badak Lampung menyambut optimis laga ini.

Pelatih Kepala Badak Lampung FC Jan Saragih mengatakan, target timnya adalah memaksimalkan peluang laga kandang kedua tersebut. Ia menginstruksikan para pemainnya untuk bermain konsisten dan memaksimalkan kemampuan terbaiknya.

"Kami tetap konsisten dengan pola permainan yang kami punya, dan kami akan memaksimalkan peluang laga kandang kali ini. Kami akan berusaha tampil habis-habisan," kata eks Pelatih Bogor FC tersebut saat sesi jumpa pers, Sabtu (29/6/2019).

Sebelumnya, Badak Lampung FC menelan kekalahan di laga kandang perdananya kala menjamu PSIS Semarang. BLFC harus mengakui keunggulan tim tamu dengan skor tipis 1-0. Di empat laga tandang sebelumnya, BLFC berhasil meraih 6 poin hasil dari 2 menang dan 2 kalah.(PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Kirim Rilis, Minta Gratis

Menghargai media berarti ikut menjaga ruang informasi publik agar...

236


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved