KRUI (Lampungpro.com): Penerbangan Wings Air dari Bandara Internasional Radin Inten II ke Bandara M. Taufik Kiemas, Pekon Serai, Krui, Lampung Barat tertunda dari jadwal semula Sabtu (25/5/2019). Tertundanya penerbangan itu karena izin rute dari Direktur Angkutan Udara (DAU), Dirjen Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan, belum terbit.
Akibatnya, penerbangan yang seharusnya pukul 09.05-09.50 WIB dari Bandara Radin Inten II ke Taufik Kiemas dan pukul 10.15- 11.00 WIB dari Taufik Kiemas-Bandara Radin Inten II, tertunda sambil menunggu izin dari pusat. Menurut Kepala Dinas Perhubungan Pesisir Barat, Henri Dunan, kendala ini murni karena izin rute belum keluar dari pusat.
Menurut Henri, Direktur Angkutan Udara masih meminta rekomendasi Direktur Bandar Udara, sebelum mengeluarkan izin rute. Adapun rekomendasi teknis itu terkait kemampuan dan fasilitas bandara dan kategori PKP-PK. "Dari sisi teknis tidak ada masalah, ini hanya masalah kendala administrasi," kata Henri.
Terkait hal itu, pihaknya sudah mengantongi sertifikasi pelayanan PKP-PK dan fasilitas itu di Bandara Taufik Kiemas. Direktur Angkutan Udara mengharapkan ada rekomendasi tertulis dari Direktur Bandar Udara, agar izin rute penerbangan keluar.
"Kami berusaha agar pada 29 Mei nanti dapat terbang, karena semua syarat untuk mendapat izin rute ini sebenarnya sudah terpenuhi. Surat permohonan terbang pada 25 Mei itu sudah di meja Direktur Angkutan Udara, mungkin karena kesibukan menghadari arus mudik Lebaran, jadi tertunda," kata Henri Dunan, kepada Lampungpro.com, Minggu (26/5/2019).
Pihaknya akan terus berkoordinasi dengan pusat agar trayek baru ini segera mendapat izin rute. Menurut Henri, berbagai dokumen yang dibutuhkan untuk mendapat izin rute itu sudah disampaikan ke Kementerian Perhubungan. Itu sebabnya, pihaknya menggelar terbang perdana pada 14 Mei 2019.
Kelengkapan izin rute itu, kata Henri, membuat Kantor Unit Penyelenggaran Bandara (UPBU) Silampari yang membawahi Bandara Taufik Kiemas, mengeluarkan slot time rute baru Wings Air TKG-KXI-TKG pada 11 Mei 2019. Pada slot time yang diteken Kepala UPBU Silampari Rudi Pitoyo itu tercantum pesawat Wings Air ATR-72-600 akan menerbangi rute Bandara Radin Inten II-Taufik Kiemas pada 25 Mei 2019.
Terkait belum tercantumnya rute tersebut di aplikasi Traveloka, menurut Henri, karena masih menunggu izin rute itu. Namun dari sistem sudah siap, bahkan Wings Air juga mengajukan kode penerbangan TFY agar dapat melayani rute baru itu. (PRO1)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1748
Lampung Selatan
21835
Humaniora
2905
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia