Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Tiga Hari Hilang karena Kapal Tenggelam di Kuala Penet Lampung Timur, Tiga Nelayan Selamat
Lampungpro.co, 26-Jan-2020

Amiruddin Sormin 3502

Share

Tim SAR gabungan saat menjemput tiga nelayan selamat di perairan Lampung Timur, Sabtu (25/1/2020) sore. LAMPUNGPRO.CO/BASARNAS

LABUHAN MARINGGAI (Lampungpro.co): Setelah tiga hari dilaporkan hilang, tiga nelayan KM Dua Putra Jaya yang hilang setelah kapal tersebut tenggelam akhirnya ditemukan selamat pada Sabtu (25/1/2020) pukul 17.55 WIB. Ketiga nelayan itu yakni Sabar (22), Deni (18), dan Caridin (22), dilaporkan hilang setelah kapal mereka dihantam ombak Kamis (23/1/2020) dinihari. Dua dari lima kru kapal tersebut selamat yakni  Kusnadi (37) dan Carsidi (21) juga ditemukan oleh nelayan dalam kondisi selamat.

Pada hari ketiga pasca tenggelamnya KM Dua Putra Jaya Tim SAR gabungan melanjutkan pencarian Jumat (24/1/2020) mulai pukul 07.00 WIB. Tim menyisir dari perairan tengah Wako menuju ke arah Pulau Segama. Selain itu, Tim SAR gabungan juga menghimbau kepada nelayan yang melintas tentang kejadian itu dan agar memberikan informasi apabila menemukan korban yang dalam pencarian. Pencarian pada hari itu dihentikan sementara pada pukul 16.55 WIB dan tim kembali ke dermaga Kuala Penet.

BACA SEBELUMNYA: Dihantam Ombak di Kuala Penet Lampung Timur, Kapal Nelayan Tenggelam, Tiga Hilang

Tim langsung bergerak ke lokasi dan menjemput korban di kapal nelayan yang melaut mencari ikan. Ketiga korban dievakuasi ke dermaga Kuala Penet dan diserahkan kepada pihak Polair Pos Kuala Penet. Dengan ditemukannya tiga korban tersebut, kru KM Dua Putra Jaya berhasil ditemukan semua dalam keadaan selamat. Unsur yg terlibat dalam operasi pencarian adalah Pos Sar Bakauheni, PolAir Polda Lampung, PolAir Polres Lamtim, Pos Kamla Kuala Penet, Pos Kamla Labuhan Meringgai, KPLP Labuhan meringgai, keluarga korban, dan nelayan sekitar. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

329


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved