PRINGSEWU (Lampungpro.co) : Tim pengabdian kepada masyarakat (PKM) Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) perguruan tinggi swasta (pts) terbaik ASEAN gelar sekolah binaan di SMK Nurul Huda, Kabupaten Pringsewu, Lampung, Rabu (23/3/2022). Kegiatan ini diisi dengan pelatihan design grafis oleh Ade Dwi Putra, M.Kom dan didampingi mahasiswa-mahasiswi Universitas Tenokrat Indonesia.
Pada kesempatan ini, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer (FTIK) berkolaborasi dengan Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan (FSIP), tim dari PKM ini adalah Debby Alita, S.Kom., M.Cs., Ade Dwi Putra, M.Kom., Yuri Rahmanto, M.Kom., Dyah Aminatun, M.Pd, Suaidah, M.Kom., dan Permata, S.SI., M.Kom. Selain dosen tim ini juga mahasiswa aktif yakni Rico Dwi Setiawan, Barra, dan Silvia Ranti.
Ade menambahkan, Pelatihan design grafis yang disampaikan merupakan pelatihan membuat pamflet dengan photosop, pamflet sendiri merupakan suatu mediasi yang beriisikan tulisan, serta gambar pada kertas dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat. Ia juga mengatakan, kemampuan dalam mendesain brosur akan menjadi suatu keunikan tersendiri dan poin nilai tambahan pada perusahaan yang bergerak dibidang usaha untuk mengelola usahanya.
"Pamflet dibuat semenarik mungkin untuk menarik perhatian masyarakat karena sebagian besar pamflet digunakan sebagai sarana promosi. Bagi para pengusaha untuk menyebar luaskan informasi di media sosial dan di tempat lainnya," kata Ade.
Ia mengatakan pembuatan pamflet dituntut untuk mempunyai kreatifitas yang tinggi, karena menarik atau tidaknya suatu pamflet tergantung dengan design yang dibuat. Selain desain tulisan yang jelas memudahkan masyarakat dalam memahami maksud dan tujuan dari pamflet.
Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, SE., MM., mengatakan pelatihan desain grafis ini sangat diperlukan saat ini. "Dengan perkembangan media sosial saat ini, keahlian dalam mendesain menjadi sangat diperlukan untuk mempromosikan suatu produk. Sehingga, dengan kemampuan desain yang dimiliki akan menambah keahlian dalam melamar suatu pekerjaan," kata Mahathir.
Ia juga mendukung kegiatan sekolah binaan yang dilaksanakan oleh tim PKM Kampusnya Sang Juara. "Universitas Teknokrat Indonesia sangat mendukung kegiatan ini, karena sesuai dengan Tridharma perguruan tinggi. Selain itu, dapat mengenalkan Universitas Teknokrat Indonesia kepada para pelajar, untuk melanjutkan pedidikannya ke perguruan tinggi," ujar Mahathir. (***)
Editor : Sandy, Sumber : Rilis Humas UTI
Berikan Komentar
Kalau pupuk dan BBM distribusinya bisa tertutup, harusnya Elpiji...
281
Bandar Lampung
4597
Lampung Timur
3878
Bandar Lampung
2496
140
09-Feb-2025
146
09-Feb-2025
154
09-Feb-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia