LAMPUNG SELATAN (Lampungpro.co): Pasca viral wanita berfoto di kubangan lumpur Jalan Tanjung Bintang yang rusak parah, Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto bersama jajaran meninjau lokasi pada Selasa (16/2/2021). Nanang turut meninjau razia kendaraan over dimensi over load (ODOL) dan kendaraan tidak sesuai kelas jalan, yang dilaksanakan Dinas Perhubungan, Satpol PP, dan Satlantas Polres Lampung Selatan.
Nanang Ermanto mengatakan, pihaknya mencoba menjawab viralnya wanita mandi di lumpur, sehingga Pemkab menurunkan tim dari jajaran lalu lintas, Dinas Perhubungan, Satpol PP, dan Dinas PUPR untuk melihat persoalan jalan tersebut. Nanang melihat, jalan tersebut kapasitasnya jalan kabupaten yang terbatas, tidak dilalui kendaraan yang melebihi tonase.
"Ini hari kedua untuk mengetahui sejauh mana kendaraan yang lewat. Nantinya Dinas PUPR Lampung Selatan akan membedah jalan, dimana air yang menjadi kubangan butuh gorong-gorong agar airnya bisa terbagi dua dan tidak menggenang jalan," kata Nanang Ermanto.
Selain itu, Nanang Ermanto juga mendorong agar perusahaan memiliki kantung parkir. Sehingga para supir tidak pulang membawa mobil dengan muatan berlebih dan mobil tersebut tidak masuk ke kampung-kampung.
"Ini juga agar masyarakat mengetahui, bahwa pemerintah tidak tinggal diam dan tidak ada niat jalan rusak untuk tidak diperbaiki. Tapi masyarakat juga harus ada bentuk kepeduliannya, seperti gotong royong memperbaiki drainase agar air bisa berjalan lancar," ujar Nanang Ermanto.
Nanang juga meminta kepada para supir dan pelaku usaha, agar mereka menjalankan aturan perundang-undangan lalu lintas. Bahwasanya Jalan Utama Tanjung Bintang tersebut, tidak boleh dilintasi kendaraan yang melebihi kapasitas. (PRO3)
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
450
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia