BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Dalam menempa kontribusi para mahasiswa beasiswa dalam membangun kiprah nyata di kampus dan masyarakat, Universitas Bandar Lampung (UBL) memberikan pembekalan bagi para mahasiswa beasiswa. Mereka terdiri atas mahasiswa beasiswa bidik misi maupun beasiswa Yayasan Administrasi Lampung (YAL).
Untuk tahap pertama, dilakukan bagi ratusan mahasiswa beasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) dengan dua program studinya Ekonomi Manajemen (EM) dan Ekonomi Akuntansi (EA). Pembekalan dilaksanakan, di Aula Gedung F, Kampus A Drs. H. RM. Barusman, Senin (5/6/2017).
Pembekalan diberikan langsung Kepala Biro Pembinaan Kemahasiswaan dan Hubungan Alumni (BPKHA) Yulfriwini, dan Wakil Biro Marketing, Humas dan Kerja Sama (BMHK) Bery Salatar. Kegiatan itu turut dihadiri Sekretaris FEB Khairudin, Kaprodi Manajemen Dr Iskandar Ali Alam, dan Kaprodi Akuntansi Aminah.
Bery mengatakan pembekalan ini yakni berupa pengarahan upaya dalam peningkatan prestasi akademik, non-akademik dan juga berkontribusi di masyarakat. Khususnya dari kedua biro terkait dalam mengoptimalkan peran mahasiswa beasiswa.
Yulfriwini menambahkan, pembekalan ini bentuk penyadaran kampus akan peran, tugas pokok dan fungsi mahasiswa beasiswa. Diakuinya, sejauh ini eksistensi para penerima beasiswa di kampus dan publik sudah berlangsung baik. Namun, harus lebih ditingkatkan sesuai tantangan sosial dan perubahan zaman.
�
�
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4136
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia