Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Universitas PTS Terbaik di Sumatera, Teknokrat Indonesia Gelar PKM Mengenai E-Commerce di Desa Balairejo
Lampungpro.co, 11-Oct-2021

asandy 921

Share

Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Universitas Teknokrat Indonesia gelar pelatihan E-commerce di Desa Balairejo, Lampung Tengah | Lampungpro.co/Universitas Teknokrat Indonesia

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Universitas terbaik PTS di Sumatera, Teknokrat Indonesia kembali melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Balairejo, Kecamatan Kalirejo, Lampung Tengah. Kegiatan ini adalah penerapan sistem Pemasaran berbasis E-Commerce pada produk batik tulis dan  pengelolaan keuangan desa, dengan durasi selama enam bulan.


Dosen yang ikut serta dalam pengabdian kepada masyarakat adalah Dr. Maidiana Astuti Handayani, SE., MSI, Dr. Emi Suwarni, SE., MSi, dan Yusra Fernando S.Kom, M.Kom.,. Dan dibantu oleh tiga mahasiswa prodi S1 Manajemen.

Dr. Maidiana mengatakan, penduduk desa ini kebanyakan bekerja di bidang pertanian dan peternakan. Ada pula beberapa warga yang membatik.

Tim pengabdian Universitas Teknokrat Indonesia fokus pada pelatihan digital marketing yang melibatkan Karang Taruna setempat. Selain itu, diberikan juga pelatihan pengelolaan media sosial, pelatihan pengelolaan keuangan, dan pemasaran produk batik.

Ia mengatakan, potensi desa ini akan dioptimalkan usai pemberian pelatihan. Ia berharap, Teknokrat bisa membantu menaikkan omzet penjualan batik dan produk lain yang dihasilkan warga desa ini.

Merespons itu, Wakil Rektor I Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H Mahathir Muhammad, SE.,MM. mengatakan, digital marketing sudah menjadi kebutuhan, yang mempunyai usaha. Pemasaran dengan cara ini dinilai mampu menyasar pangsa pasar dengan lebih luas. Selain itu, biayanya juga terjangkau.

Syaratnya, kata dia, tentu saja harus menyajikan konten pemasaran yang menarik. Itu sebabnya, kata Mahathir, dosen dan mahasiswa Teknokrat diberikan waktu pengabdian di desa ini. Harapannya ada kemajuan yang signifikan yang didapat ketika warga sudah diberikan pelatihan. (**)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

412


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved