Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Universitas Teknokrat Indonesia Gelar PkM Sekolah Binaan di SMKN 1 Sukadana
Lampungpro.co, 27-Jan-2023

Sandy 5633

Share

Dokumentasi UTI | Lampungpro.co/Ist

SUKADANA (Lampungpro.co) : Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) melakukan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) skema sekolah binaan di SMKN 1 Sukadana, Lampung Timur pada Rabu (25/1/2023). Materi yang diberikan adalah English for Publik Speaking, Digital Marketing, dan Metaverse. 

Tim pelaksana kegiatan ini adalah Yuri Rahmanto, M.Kom. dan Donaya Pasha, M.Kom. dibantu sejumlah mahasiswa. Yuri mengucapkan terima kasih atas dukungan yang luar biasa dari Yayasan Pendidikan Teknokrat, Rektor Universitas Teknokrat Indonesia, para wakil rektor, dekan, dan dosen dalam pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini.

Dalam kegiatan ini, siswa Selama materi, siswa juga menggunakan laptop hibah dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi yang disalurkan melalui LLDIkti Wilayah II. Siswa diberikan pembekalan bagaimana merakit pesawat dan drone secara sederhana.

Siswa juga dibekali keterampilan membuat permainan berbasis edukasi. Dengan memiliki kemampuan itu, siswa diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dalam bidang tersebut.

Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, SE., MM. menyambut baik pengabdian di sekolah ini. Ia mengatakan, kampus memang mempunyai tugas pengabdian sebagai wujud tanggung jawab kepada masyarakat.

Mahathir juga menegaskan, beberapa materi yang diberikan kepada siswa dinilai paling praktis dan mudah diaplikasikan. Mahathir mengatakan, siswa mesti diberikan banyak keterampilan supaya mereka lebih siap menghadapi tantangan zaman. Khususnya usai lulus sehingga lulusan cepat diserap pasar kerja. (***) 

Sumber : Rilis Humas UTI

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

415


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved