Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Videonya Kritik Lampung Ditonton Tiga Juta, ini Profil Bima Anak Petani Jagung Asal Raman Utara Lampung Timur
Lampungpro.co, 13-Apr-2023

Amiruddin Sormin 14759

Share

Tik Toker Bima dan potongan video kritiknya. LAMPUNGPRO.CO

Unggahan kontroversial Awbimax Reborn tentang Lampung itu sudah dilihat lebih dari tiga juta kali dan mendapat banyak dukungan dari netizen untuk terus mengkritik pemerintah.

TikTokers Awbimax Reborn menjadi sorotan besar saat ini usai mengkritik kampung halamannya sendiri, yakni Lampung. TikTokers Awbimax Reborn adalah salah konten creator yang sering  menyuarakan pendapat terkait politik dan banyak hal lainnya. 

Salah satunya isu trending dan menyampaikan kritik situasi pemerintahan politik di Indonesia, tidak kecuali Lampung. Awbimax Reborn pun mengenyam pendidikan program Diploma Pemasaran Digital, Komunikasi Digital, dan Media/Multimedia di Perguruan Tinggi Intelijen Bisnis Australia.

Pemilik akun TikTok Awbimaxreborn bernama Bima Yudho Saputro. Bima adalah pemuda asal Desa Ratna Daya, Kecamatan Raman Utara, Kabupaten Lampung Timur. Ayahnya Juliman Rumbiono adalah seorang pegawai negeri sipil (PNS) yang bertugas sebagai penyuluh pertanian. Sedangkan sang ibu Sringatun adalah seorang wiraswasta di bidang pengolahan hasil pertanian.

Bima merupakan anak kedua dari dua bersaudara. Sang kakak Anggun Psikiatri, pernah tersandung kasus penipuan yang terkait dengan organisasi Negara Islam Indonesia (NII).Di 2011, Polda Lampung pernah menangkap Anggun dan menetapkannya sebagai tersangka kasus penipuan. 

Setamat dari SMAN 1 Metro, Bima tidak langsung kuliah. Sebenarnya dia diterima kuliah di Universitas Airlangga jurusan aquaculture. Namun ia tidak mengambilnya karena tidak sesuai dengan keinginannya.

Bima lalu memutuskan hijrah ke Bandung untuk kuliah di Institut Teknologi Bandung (ITB). Saat pembukaan SBMPTN tahun 2019, ia daftar ITB dan Universitas Sriwijaya. Ia diterima di Unsri.

1 2 3 4

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1290


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved