Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

221 Mahasiswa Universitas Malahayati Bandar Lampung Mengikuti Prosesi Wisuda ke-35
Lampungpro.co, 23-Aug-2023

Sandy 1972

Share

Rektor Universitas Malahayati, Dr. Achmad Farich, dr., MM. | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Universitas Malahayati menggelar Wisuda Program Magister, Profesi dan Sarjana Strata Satu Periode ke-35 Tahun 2023 di Graha Bintang, Rabu (23/8/2023). Wisudawan terbaik diperoleh Sakinah Nurul Wijaya Program Studi (Prodi) Sarjana Akuntansi IPK 3.85 Predikat Dengan Pujian. 

Dalam kesempatan yang berbahagia ini, atas nama civitas akademika Universitas Malahayati, Wakil Rektor 1 Muhammad, S. Kom., MM mengucapkan selamat kepada para wisudawan/Wisudawati dan orang tua beserta keluarga.

"Atas keberhasilan putra dan putri Bapak dan Ibu dapat menyelesaikan studinya pada Strata pendidikan masing-masing. Semoga ilmu yang saudara dapatkan dapat menjadi bekal untuk meraih masa depan," ucap Muhammad. 

Sementara itu, Rektor Universitas Malahayati, Dr. Achmad Farich, dr., M.M dalam sambutannya menyampaikan, mendoakan para wisudawan/wisudawati mampu terus sukses tidak hanya saat studi. Namun, juga sukses di pasca studi dengan mampu beradaptasi dan berkompetisi di dunia kerja yang makin kompetitif.

Rektor Universitas Malahayati Dr. Achmad Farich, dr., M.M saat memberikan penghargaan kepada mahasiswa berprestasi

Selain itu, Rektor Achmad Farich juga menjelaskan 10 program kegiatan yang telah dan sedang Universitas Malahayati laksanakan. Diantaranya, Pertama, Universitas Malahayati konsisten menjaga mutu standar nasional pendidikan tinggi dari 24 standar minimal ditambahkan dengan 10 standar tambahan guna memastikan mutu dan arah proses pendidikan sejalan dengan visi misi yang ditetapkan. 

Kedua, Universitas Malahayati aktif mengikuti program MBKM, serta melakukan revisi kurikulum agar sesuai dengan MBKM. Dengan program ini harapannya mampu memberikan bekal lulusan agar memiliki kompetensi sesuai dengan permintaan pasar. 

1 2 3 4

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1259


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved