Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Ajaran Baru, Teknokrat Kampus Pertama Lakukan Propti
Lampungpro.co, 18-Jul-2019

Erzal Syahreza 735

Share

UTI, Teknokrat, Propti, Universitas Teknokrat Indonesia, Mahasiswa Baru

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Memasuki tahun ajaran baru, Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) merupakan kampus pertama yang melakukan program orientasi pendidikan tinggi (Propti) bagi mahasiswa baru. Kampus ini merupakan perguruan tinggi swasta yang melakukan propti di Indonesia.

Propti di Teknokrat ini merupakan gelombang pertama yang dilakukan di Gelanggang Mahasiswa UTI, Kamis (18/7/2019). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Rektor Dr. HM Nasrullah Yusuf, para wakil rektor serta dekan dan para wakilnya.

Ketua Panitia Propti Parjito mengatakan, program orientasi gelombang I ini diikuti 679 calon mahasiswa. Kegiatan digelar selama tiga hari, 18-30 Juli 2019 dengan beragam rangkaian.

Propti ini bertujuan membekali mahasiswa pengenalan kampus sebelum mengikuti perkuliahan. Selain itu, kegiatan juga untuk memupuk persatuan dan persaudaraan sesama mahasiswa.

Propti juga diharapkan bisa menjadi ajang transformasi ilmu sesama mahasiswa. Propti ini juga menghadirkan berbagai narasumber, baik internal maupun eksternal kampus yang profesional.

Menariknya, sebelum propti dimulai, para calon mahasiswa mendengarkan puisi Rektor Universitas Teknokrat Indonesia HM Nasrullah Yusuf. Puisi itu memberi motivasi, semangat dan penuh nilai kejujuran, serta penanaman bangsa yang intelektual. (RLS/PRO3)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

206


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved