Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Amankan Perayaan Tahun Baru Imlek 2574, Polda Lampung Terjunkan 2.000 Personil
Lampungpro.co, 22-Jan-2023

Amiruddin Sormin 5581

Share

Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus saat meninjau perayaan Imlek di Bandar Lampung. LAMPUNGPRO.CO/POLDA LAMPUNG

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Kapolda Lampung Akhmad Wiyagus bersama Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Danrem 043/Gatam diwakili  Kasi Intel 043/Gatam Kolonel Inf. Roy Hansen Jongguran Sinaga, Danlanal Lampung Letkol Laut (P) Zul Fahmi meninjau ibadah malam perayaan Tahun Baru Imlek 2574 Kongzil di sejumlah Vihara di Bandar Lampung.

Pada kegiatan ini, Kapolda Lampung didampingi Wakapolda Lampung Brigjen Umat, Irwasda Polda Lampung Kombes Sustri Bagus, ,Pejabat Utama Polda Lampung dan Forkopimda Provinsi Lampung. Kapolda  mengatakan pemantauan peribadahan Tahun Baru Imlek untuk umat Konghucu, di dua tempat yakni, Vihara Tionghoa di Vihara Thay Bin Hoo dan Vihara Amurwa Bhumi Graha

Kami ingin memastikan  saudara kita dari umat Konghucu, dapat melaksanakan ibadah dengan aman lancar dan kondusif, ujar Kapolda Lampung.

Kapolda menjelaskan, Polda Lampung  menerjunkan  sekitar 2.000 personil yang dilibatkan untuk mengamankan Kegiatan Hari Raya Imlek 2023 di Provinsi Lampung. Saya mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2023, bagi umat Konghucu yang merayakannya. Semoga semuanya berjalan baik, dan di malam imlek ini bertambah kebaikannya, ucap Kapolda Lampung.

Dalam kegiatan itu, Kapolda Lampung berserta rombongan tiba pukul 20.15 WIB di Vihara Thay Bin Hoo Yang disambut Romo Joni Kardianto. Selanjutnya pukul 20.30 WIB rombongan menuju Vihara Amurwa bhumi Graha yang diterima Suhu Dharma Rhakitastavira.

Salah satu pimpinan Vihara Amurwa Bhumi Graha Bandar Lampung Suhu Dharma Rhakitastavira (Suhu Riki) mengucapkan terima kasih atas perhatian Kapolda Lampung, beserta Rombongan karena menyempatkan untuk datang ke vihara ini. Semoga perayaan malam Imlek di Lampung dapat berjalan aman dan dapat memberikan semangat dan mengokohkan Indonesia. Semoga Imlek ini bisa lebih menyatukan Indonesia, sehingga bisa sama-sama membangun negara ini lebih baik," kata suhu Dharma Rhakitastavira. (***)

Editor: Amiruddin Sormin 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24407


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved