KALIANDA (Lampungpro.co): Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menjalin kerja sama dengan PT Angkasa Pura II dalam sektor pariwisata dan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).Hal tersebut terungkap dalam audiensi antara Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto dan General Manager (GM) Angkasa Pura II, Bandara Raden Inten II Lampung Untung Basuki, di Ruang Vidcon, Rumah Dinas Bupati, Rabu (1/2/2023).
General Manager (GM) Angkasa Pura II, Bandara Raden Inten II Lampung Untung Basuki menyampaikan, kerja sama yang dijalin tersebut merupakan wujud nyata dari sinergitas Pemkab Lampung Selatan dan PT Angkasa Pura. Dalam kerja sama tersebut pihaknya membantu membranding sektor pariwisata dan UMKM Lampung Selatan dengan memanfaatkan media promosi di Bandara.
Dia menyebut, hal ini merupakan peluang dan kesempatan yang baik untuk membantu mempromosikan produk lokal ke taraf internasional. Mengingat, produk wisata dan UMKM tersebut bukan hanya dipamerkan di Bandara Raden Inten II Lampung, namun juga di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Sementara, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto menyampaikan, kerja sama yang terjalin antara pemerintah daerah dan PT Angkasa Pura II tersebut merupakan peluang besar untuk lebih meningkatkan iklim investasi di Bumi Khagom Mufakat. Dia menjelaskan, kesempatan itu juga sejalan dengan upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan efektivitas pengembangan pariwisata, budaya dan produk UMKM Lampung Selatan.
Editor: Amiruddin Sormin, Laporan: Hendra
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1468
Bandar Lampung
1822
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia