JAKARTA (Lampungpro.com): Selain memfungsikan beberapa ruas tol dan pembangunan empat jembatan layang (flyover) di beberapa titik sebidang perlintasan kereta, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) juga melakukan pengadaan fasilitas penunjang kenyamanan mudik. Antara lain, penyiagaan pompa air di beberapa titik potensi banjir rob yang terletak di ruas Semarang-Demak, Jawa Tengah.
Menurut siaran pers, Kementerian PUPR, Senin (19/6/2017), penyiagaan alat-alat berat di titik rawan longsor di sepanjang jalur mudik, hingga penyediaan parking bay sebagai lokasi peristirahatan sementara penunjang rest area utama. Selain rest area, sepanjang tol Jakarta menuju Cikampek juga terdapat parking bay pada KM 18, 41, dan 59. Sedangkan, untuk arah sebaliknya terdapat di KM 33 dan KM 58. Kemudian di Tol Cipali, untuk kedua arah terletak di KM 78, 153, 133 +500, Tol Palikanci di 191 +450 dan Tol Pejagan-Pemalang KM 282 +500 pada kedua arah.
Selain itu, Kementerian PUPR juga turut memobilisasi fasilitas sanitasi bagi para pemudik di 11 rest area jalan tol Jawa, di antaranya ruas tol Jakarta-Merak di rest area KM 43 dan 68A, pada ruas tol Purbaleunyi di rest area KM 147 dan ruas tol Cipali-Pejagan di rest area KM 166 dan 207.
Sedangkan saat arus balik untuk ruas tol Jakarta-Merak di KM 45 dan 68B, pada ruas Purbaleunyi di rest area KM 125 dan 72B dan pada ruas Cipali Pejagan KM 164 dan dan 208. Fasilitas sanitasi yang disediakan terdiri atas, 13 unit kabin toilet dengan 4 bilik per-unit, 13 hidran umum, serta personel jaga yang akan mulai bertugas mulai dari tanggal 15 Juni19 Juli 2017. (PRO1)
#Berikan Komentar
Sudah saatnya negara hadir, bukan hanya saat selebrasi, tapi...
81485
Tulang Bawang
378
165
23-Jul-2025
635
23-Jul-2025
676
23-Jul-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia