Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Arus Balik Iduladha Sampai Minggu, DAMRI Lampung Siapkan Armada
Lampungpro.co, 01-Sep-2017

Lukman Hakim 1091

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Iduladha yang berbarengan dengan libur akhir pekan membuat banyak yang melakukan mudik. Salah satunya melalui jalur darat. Djawatan Angkutan Motor Republik Indonesia (DAMRI) Cabang Lampung, pada Kamis (31/8/2017) malam, menerima penumpang dari Pulau Jawa sebanyak 2165 orang. "Mereka (penumpang) dari Jakarta, Bandung, Bogor, dan Bekasi," kata Manager Usaha DAMRI Cabang Lampung Ari Arman saat ditemui Lampungpro.com, Jumat (1/9/2017).

Nantinya, jika pada arus balik terdapat lonjakan, DAMRI telah menyiapkan armada. Ari memprediksi lonjakan penumpang terjadi pada Minggu (3/9/2017). "Armada kami (DAMRI) ada tiga kelas, royal, eksekutif, dan bisnis," kata Ari.

Saat ini, di Bandar Lampung armada yang siap operasi berjumlah 74 unit. Untuk pemudik semalam, kata Ari, hanya delapan unit armada bantuan. Sementara armada asli Lampung ada 48 unit. "Bantuan bus dari pihak Bandara Soekarno-Hatta," kata dia.

Ari menegaskan jika ada lonjakan penumpang, DAMRI siap mengatasi. DAMRI telah memprediksi jumlah pemudik pada Iduladha. "Nggak sebanyak Idulfitri. Dan masih bisa kita atasi." (SYAHREZA/PRO2)�����������������������

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4148


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved