Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Bank Lampung Raih Penghargaan dari Pelayanan Digital dan Program KUR
Lampungpro.co, 12-Aug-2022

Sandy 905

Share

Direktur Utama Bank Lampung Presley Hutabarat saat menerima penghargaan | Lampungpro.co/Humas Bank Lampung

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Management Bank Lampung berhasil membuktikan eksistensinya di Lampung dengan meraih dua penghargaan Best Digital Finance Application dari Lampung Post dan The Best Fund Support dari Tribun Lampung. Kedua penghargaan tersebut diserahkan pada hari yang sama, Rabu (10/8/2022) di lokasi berbeda.  


Penghargaan Digital Finance Application diterima langsung Direktur Utama Bank Lampung Presley Hutabarat di Kantor Harian Lampung Post. Apresiasi Digital Finance Application disematkan kepada Bank kebanggaan masyarakat Lampung ini yang dinilai sebagai bank daerah yang sudah melaksanakan best practice teknologi digital untuk layanan perbankan. 

Dihari yang sama Bank Lampung juga menerima penghargaan diajang Tribun Lampung Award 2022 yang mengusung tema UMKM Berjaya. Disini Bank Lampung mendapat predikat The Best Fund Support atas apresiasi peran Bank Lampung dalam memberi kemudahan bagi pelaku UMKM di Provinsi Lampung mendapatkan suntikan modal melalui program KUR nya. 

Karena, kemudahan yang diberikan Bank Lampung sangat membantu para pelaku UMKM terutama ditengah hantaman pandemi Covid-19. Bahkan Bank Lampung sangat berkomitmen untuk turut memajukan pelaku UMKM di Provinsi Lampung.  

Presley mengucapkan rasa terimakasih atas apresiasi yang diberikan dua media massa tersebut kepada Bank Lampung. Apresiasi ini akan membuat insan Bank Lampung berupaya terus memberikan yang terbaik untuk kemajuan Provinsi Lampung dan memenuhi semua kebutuhan masyarakat akan jasa layanan perbankan. (***) 

Editor : Sandy, Sumber : Humas Bank Lampung 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1216


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved