LAMPUNG TIMUR (Lampungpro.com): Remaja belasan tahun berinisial, MD (18) dan RD (17), keduanya warga Kecamatan Candipuro, Lampung Selatan, harus berurusan dengan kepolisian karena kepemilikan senjata api (senpi) rakitan dan senjata tajam, Sabtu (16/9/2017). Saat ini, keduanya diamankan di Polsek Wawaykarya, Lampung Timur.
Kapolres Lampung Timur AKBP Yudhy Chandra Erlianto mengatakan, Sabtu (16/9/2017), anggota Opsnal Polsek Wawaykarya melakukan patroli rutin menjalankan tugas Operasi Sikat Krakatau. Tepat di Desa Sumberejo, Kecamatan Wawaykarya, anggota melihat dua pemuda mengendarai sepeda motor jenis Honda Beat warna putih biru, dengan gelagat mencurigakan.
Kemudian, anggota Polsek Wawaykarya memberhentikan laju sepeda motor tersebut untuk dilakukan pemeriksaan guna mencegah maraknya kriminalitas Curat, Curas dan Curanmor (C3). Saat dilakukan pemeriksaan ditemukan sepucuk senpi rakitan jenis revolper silinder 5 berisikan sebutir peluru tajam kaliber 9 mm. Dan satu buah senjata tajam jenis sangkur Pramuka. "Tidak menutup kemungkinan kedua pria dengan membawa senjata yang membahayakan akan melakukan tindakan tindakan kejahatan," kata Yudhy Chandra Erliyanto, Minggu (17/9/2017).
Dia juga menjelaskan tertangkapnya kedua warga Lampung Selatan akan terus dikembangkan, terutama tentang kepemilikan senpi rakitan. Aparat kepolisian juga ingin mengungkap asal senpi rakitan tersebut. Kami akan selalu siap mencegah terjadinya kriminalitas di wilayah ini. Kami akan terus mengungkap dari mana mereka mendapatkan senpi rakitan itu, kata dia. (SUSANTO/PRO2)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24964
Bandar Lampung
7033
160
22-Apr-2025
207
22-Apr-2025
247
22-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia