Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Bukannya Mendidik, Oknum Guru Ini Malah Sebar Video Hoaks Kerusuhan Terminal Pusat Metro
Lampungpro.co, 17-Jul-2021

Febri 1608

Share

Oknum Guru Penyebar Video Hoaks Saat Diamankan Polda Lampung | Lampungpro.co/Humas Polda

METRO (Lampungpro.co): Jajaran Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditres Krimsus) Polda Lampung, akhirnya berhasil menangkap pelaku penyebaran video hoaks kerusuhan di Terminal Metro. Sebelumnya video kerusuhan ini mulai viral diberbagai media sosial pada Kamis (15/7/2021) sore.

Saat dikonfirmasi, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Lampung Kombes Arie Rachman Nafarin membenarkan adanya penangkapan tersebut. Ada pun pelaku diketahui warga Metro asli dan seorang oknum guru.

"Iya benar, ditangkapnya tadi malam langsung dikediamannya. Saat ini masih dilakukan pemeriksaan dan diambil keterangannya lebih lanjut," kata Kombes Arie Rachman Nafarin dalam keterangannya, Sabtu (17/7/2021).

 


SEBELUMNYA : Viral, TNI Polri Buru Penyebar Video Hoaks Rusuh di Terminal Pusat Metro

 

Disinggung terkait motif pelaku menyebarkan video tersebut, hingga kini Polda Lampung belum bisa memastikan karena masih dalam proses pemeriksaan. Begitu juga untuk pasal pidana yang diterapkan belum bisa dirumuskan, karena masih diperiksa.

Terpisah, Kepala Satreskrim Polres Metro AKP Andri Gustami dalam keterangannya diberbagai media menjelaskan, pelaku penyebaran video hoax viral tersebut pria berusia 50 tahun inisial G. Ada pun pria tersebut, diketahui merupakan seorang tenaga pendidik.

"Iya sudah diamankan Tim Ditres Krimsus Polda Lampung pelaku berhasil G. Pelaku merupakan seorang guru dengan riwayat pendidikan diketahui Diploma IV Sastra," jelas Andri Gustami.

Sebelumnya video tersebut diunggah pertama kali oleh akun Facebook Guntoro 21 hingga viral diberbagai media sosial. Video itu sendiri, merupakan kerusuhan yang terjadi di Pasar Kartini Peunayong Aceh pada 24 Mei 2021. (***)

Editor : Febri Arianto

 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1703


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved