Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Cegah Covid-19, Bupati Mesuji Saply Serahkan 900 Bibit Tanaman Buah-buahan ke Masyarakat
Lampungpro.co, 07-Jul-2020

Heflan Rekanza 1419

Share

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mesuji melalui Dinas Ketahanan Pangan memberikan bantuan bibit unggul tanaman buah-buahan kepada lima kelompok di tiga kecamatan, di aula rumah dinas Bupati Mesuji Saply, Selasa (07/07/2020) | Ist

MESUJI (Lampungpro.co): Dalam upaya penanggulangan dampak covid-19 menuju new normal di Kabupaten Mesuji, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mesuji melalui Dinas Ketahanan Pangan memberikan bantuan bibit unggul tanaman buah-buahan kepada lima kelompok di tiga kecamatan, di aula rumah dinas Bupati Mesuji Saply, Selasa (07/07/2020).

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mesuji Huminsa Lubis mengatakan, penyerahan bibit buah-buahan ini dalam upaya penanggulangan dampak covid-19 menuju new normal di Kabupaten Mesuji melalui Kegiatan pemanfaatan pekarangan dan lahan  (P2L). Sebanyak 900 bibit buah-buahan, yaitu jeruk, manggis, sukun, jambu kristal, nangka mini, belimbing. 

"Terbagi 5 kelompok wanita tani di tiga Kecamatan, yaitu Desa Gedung Mulya Kecamatan Tanjung Raya, Kelompok Tani Maju Bersama Desa Sidomulyo Kecamatan Mesuji , Kelompok Tani Harapan Jaya Desa Sidomulyo Kecamatan Mesuji, Kelompok wanita tani (KWT) Flamboyan Desa Harapan Jaya Kecamatan Simpang Pematang, dan Wanita Kelompok Tani Desa Wiralaga Mulya Kecamatan Mesuji. Program ini berkelanjutan setiap tahunnya," kata dia.

Sementara, Bupati Mesuji Saply yang juga sebagai ketua penanggulangan penanganan Covid-19 menjelaskan, sangat bersyukur sampai saat ini tidak ada masyarakat Mesuji yang terpapar Covid-19. "Alhamdullilah di Mesuji belum ada masyarakat yang terpapar covid-19, hal ini berkat kerja keras kita semua. Atas nama pemerintah kabupaten mesuji saya ucapkan terima kasih," jelas dia.

"Sebentar lagi kita memasuki tatanan kehidupan baru (new normal),  melaksanakan protokol kesehatan di tempat fasilitas umum, contohnya di pasar dan tempat lainnya. Dan aelamat kepada kelompok wanita tani, tolong bibit ini di tanam dan pelihara dengan baik, sehingga untuk ketersedian sumber makanan buah-buahan, ketahanan ekonomi keluarga dapat terpenuhi," lanjut dia. (ROSARIO/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

6503


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved