Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Dekan Fakultas Ilmu Budaya UGM Kunjungi Universitas Teknokrat Indonesia
Lampungpro.co, 28-Oct-2022

Sandy 2316

Share

Dokumentasi UTI | Lampungpro.co/Ist

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Dekan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gajah Mada (UGM) Dr. Setiadi, M.Si. bersama beberapa dosen berkunjung ke Universitas Teknokrat Indonesia, Sabtu (22/10/2022). Didampingi beberapa dosen antara lain Dr. Aprillia Firmanosari, M.Hum DEA, Dr. Merry Andriani, SS., MLCS, dan Afifah Arum Candra Hayuningsih, SS., MA.


Rombongan UGM diterima langsung Rektor Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE., MBA., Wakil Rektor Dr. H Mahathir Muhammad, SE., MM. dan beberapa dekan, serta wakil dekan dan beberapa dosen. Nasrullah mengatakan, Teknokrat sudah meneken kerja sama dengan FIB UGM sejak 2020. 

Kunjungan ini adalah bagian dari penguatan kerja sama itu. Ke depan, kata Nasrullah, kedua pihak akan melakukan penguatan pada riset bersama. 

Dengan begitu, ada peningkatan kualitas riset yang kemudian berguna untuk masyarakat. Nasrullah juga menjelaskan, ke depan pihaknya juga akan menyekolahkan para dosen ke UGM baik untuk magister maupun ke program doktoral.

Dia juga berharap kerja sama ini dapat menguntungkan kedua pihak. "Saya juga mendorong para dosen untuk melanjutkan studi doktoral ke kampus-kampus ternama di Indonesia, salah satunya UGM," Kata Rektor. 

Sementara itu, Setiadi mengatakan, ia berterima kasih sekali atas pelayanan yang superprima dari Teknokrat. Ia tidak menyangka diberikan penyambutan yang luar biasa. 

Selain itu, Ia juga kagum dengan performa Teknokrat yang notabene kampus swasta tapi punya prestasi dengan skala global. Termasuk menjadi salah satu PTS terbaik di ASEAN.

"Tak banyak penyambutan, pelayanan, dan juga mutu akademik yang sangat bagus seperti Teknokrat. Saya terkesan dengan penyambutan dan sederet kegiatan lain," kata Setiadi. 

"Termasuk hari ini diminta menanam pohon durian di taman Teknokrat. Ini sesuatu yang spesial dan berbasis pada lingkungan hijau," ujarnya.

Setiadi mengatakan, ke depan juga pengabdian kepada masyarakat bisa dilakukan secara kolaboratif. Tempatnya bisa di Lampung maupun di Yogyakarta.

Ia ingin, kerja sama dua pihak ini makin meningkat ke depannya. Ia mengatakan, sejauh ini banyak dosen Teknokrat yang sudah lulus dan masih kuliah magister dan doktoral di Fakultas Ilmu Budaya UGM.

Rektor menambahkan, sejauh ini beberapa dosen sedang kuliah doktoral di UGM. Beberapa dosen Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan yang sedang doktoral antara lain E Ngestirosa EWK, S.Pd SS MA, Laila Ulsi Qodri Ani, SS MA, dan M Yuseano Kardiansyah, SS MA.

Dosen Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer yang sedang doktoral di UGM antara lain Amarudin S.Kom, M.Eng, Rohmat Indra Bosman S.Kom M.Kom, Sampurna Dadi Riskiono, S.Kom, M.Eng, Rio AM Putra, ST, MT, dan Arief Budiman S.Kom, M.Cs.

Sedangkan dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang sedang doktoral adalah Dhiona Ayu Nani, SE, M.Sc. (***) 

Sumber : Humas UTI

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

25029


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved