Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Delapan Mahasiswa IIB Darmajaya Ikuti Pelatihan Microcredential Certification Ditjen Diktiristek
Lampungpro.co, 11-Nov-2021

asandy 537

Share

Delapan mahasiswa IIB Darmajaya yang mengikuti pelatihan Microcredential Certification untuk Associate Data Scientist bagi mahasiswa seluruh Indonesia 1 | Lampungpro.co/Humas IIB Darmajaya

Sylvia mengaku kalau selama ini hanya fokus dalam mempelajari mobile programming. Terlebih saya anak mobile programming. Jadi ini pelajaran baru untuk saya dan teman-teman yang lain, ungkapnya.

Dalam kesempatan yang berbeda, Yohanes Seto Ardiono mengatakan pelatihan yang saat ini dijalankan bersama dengan teman-teman dari Prodi Teknik Informatika sangat bermanfaat. Karena menurut saya dari pelatihan ini saya dapat pengetahuan baru mengenai teknologi AI, serta data science ini, ucapnya.

Ia melanjutkan juga banyak mendapatkan pengalaman baru dari teman-teman perguruan tinggi lain. Materi-materi yang diberikan dalam tiga hari awal, saya mendapatkan banyak ilmu tentang bagaimana cara pendeteksian wajah, umur seseorang dengan menggunakan teknologi AI, mendeteksi pola sidik jari pada smartphone, dan lain-lain, bebernya.


Mahasiswa kedepan dapat lebih percaya diri untuk mengikuti pelatihan lainnya. Karena dengan pelatihan ini juga meningkatkan softskillnya terutama terkait data science, ungkapnya.

Masih kata dia, sertifikat yang mereka peroleh juga kelas internasional dan menjadi nilai tambah setelah menjadi alumni. Untuk mahasiswa yang mengikuti data science ini juga menjadi booming karena dengan kemampuan pengolahan data science maka perusahaan besar internasional dapat menerimanya seperti FB, Amazon dan lainnya, ujarnya.

Terpisah, Ketua Prodi Sistem Informasi, Dr. Handoyo Widi Nugroho, S. Kom., M.T.I., mengaku bangga atas keberhasilan mahasiswa Prodi Sistem Informasi mengikuti pelatihan data science dengan seluruh mahasiswa dari perguruan tinggi di Indonesia. Semoga dapat menambah wawasan dan pengetahuan terutama dengan disiplin keilmuan dari Prodi Sistem Informasi, ungkapnya.

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

23547


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved