Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Demokrat Lampung Selatan Gelar Uji Kompetensi Bacalonkada, Dua Absen
Lampungpro.co, 26-Feb-2020

Heflan Rekanza 757

Share

KALIANDA (Lampungpro.co): DPC Demokrat Lampung Selatan menggelar uji kompetensi bagi Calon Bakal Bupati dan Wakil Bupati, yang akan mengikuti ajang pemilihan Kepala daerah dan Wakil Kepala daerah pada bulan September mendatang. Uji Kompetensi Partai Demokrat Lamsel itu di gelar di sekretariat penjaringan Calon Bupati dan wakil Bupati di lingkungan Pajar desa Kedaton Kecamatan Kalianda pada Rabu (26/2/2020). 

Terlihat hadir para calon kepala daerah dalam acara itu masing masing, Irfan Nuranda Djafar, Hery Putera, dr. Sutomo Hendra, Agus Revolusi, M Amin Syamsudin, Ishak, dan Ben Bela. Sementara dua orang calon Bupati yang juga mendaftar dan mengembalikan formulir yakni Hipni dan Tony Eka Candra tidak terlihat. 

Ketua Penjaringan Balon Kada, DPC Demokrat Lamsel, M Athor mengatakan, pada agenda Uji Kompetensi di partai berlambang bintang mercy itu dihadiri 7 Balon Kada. Untuk Balon Kada yang tidak menghadiri Uji Kompetensi itu bakal diagendakan kembali pada scedhule susulan. Ya, dari konfirmasi terakhir, ada dua orang yang tidak hadir. Yaitu Hipni dan TEC. Nanti ada scedhule susulan. Tapi belum ditetapkan waktunya, kata dia.

Sementara dikonfirmasi terpisah, Hipni membenarkan bahwa dirinya tidak dapat memenuhi panggilan DPC Demokrat Lamsel untuk mengikuti Uji Kompetensi. Hipni mengaku, ia tengah ada agenda lain yang tidak bisa ia tunda. Iya saya izin, ada agenda lain yang tak bisa saya tunda. Saya sudah konfirmasi dengan panitia, kata Hipninya. 

Ia melanjutkan, akan berupaya hadir pada scedhule susulan DPC Demokrat Lamsel. Tentu ya, kita upayakan hadir di scedhule susulan panitia nanti, tutupnya.(HENDRA/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24404


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved